Drama Korea ‘The Escape of the Seven’ akan memasuki penayangan episode ke-10 malam ini, Sabtu (21/10/2023).
Jelang penayangan episode terbaru, sejumlah gambar still cuts yang menampilkan adegan menegangkan dibagikan kepada para pemirsa oleh tim produksi. Yuk, kita simak spoiler episode 10 ‘The Escape of the Seven’ berikut ini.
Mengutip dari Soompi, pada episode sebelumnya di drama Korea ‘The Escape of the Seven’ menampilkan adegan terungkapnya identitas sosok ‘K’ yang kuat dan misterius, yang diketahui sebagai Shim Joo Seok (Kim Do Hoon), penerus Sungchan Group.
Sementara itu, tanpa mengetahui identitas asli Matthew Lee (Uhm Ki Joon), para penjahat justru meminta bantuan kepadanya untuk melindungi mereka dari Lee Hwi Soo.
Mereka kemudian berpikir bahwa mereka mempunyai sosok Matthew Lee dan Shim Joon Seok berpihak pada mereka. Mereka juga semakin percaya diri bahwa semuanya akan berjalan sesuai dengan rencana mereka, asal mereka dapat menghentikan Song Ji Ah (Jung Da Eun) dari membocorkan rahasia mereka.
Namun, saat mereka tiba di rumah Song Ji Ah bersama-sama untuk mengancam dan menyuap perempuan itu, mereka justru dikejutkan dengan kematian Song Ji Ah.
Pesan misterius juga tertinggal bersamanya. Pesan tersebut berbunyi ‘Siapa yang berhasil menyebut nama ‘K’ dengan sembarangan maka dia juga akan dibunuh’.
Spoiler Episode 10 The Escape of the Seven
Dari sejumlah gambar still cuts yang baru saja dibagikan untuk penayangan episode terbaru malam ini, tampak Matthew Lee kesulitan memahami informasi dari Min Do Hyuk (Lee Joon) tentang para penjahat yang mendapat ancaman dari sosok ‘K’.
Di gambar still cuts yang lain menampilkan Min Do Hyuk terus mengawasi Han Mo Ne (Lee Yoo Bi) dari dekat, sembari menyamar dengan mengenakan topi dan juga kaca mata hitam.
Han Mo Ne yang tampak tengah berpose untuk mengambil gambar selfie dengan seorang wanita berbaju bagus, kemudian sekumpulan orang mengepung mereka untuk mengambil fotonya.
Sedangkan Min Do Hyuk menyaksikan situasi tersebut dari kejauhan sembari menghubungi seseorang misterius dari ponselnya.
Produser drama Korea ‘The Escape of the Seven’ menyampaikan, “Akan ada perubahan dalam hubungan para penjahat setelah mereka menerima peringatan dari ‘K’.”
Ia melanjutkan, “Lebih dari itu, Matthew Lee akan menjalankan rencana balas dendam baru yang telah ia persiapkan, yang akan membuat para penjahat mengalami krisis yang tak terduga, berbeda dengan apa yang telah mereka hadapi sebelumnya.”
Untuk mengetahui apa yang akan terjadi selanjutnya pada para penjahat dan kejutan seperti apa yang akan direncanakan oleh Matthew Lee, saksikan episode 10 ‘The Escape of the Seven’ malam ini pada tanggal 21 Oktober 2023, pukul 22.00 KST.
Tag
Baca Juga
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Ada Lagu Loser, Mark NCT Usung Vibe Easy Listening di Album The Firstfruit
-
Unik! Intip Highlight Medley Album Debut Solo Mark NCT 'The Firstfruit'
-
Xdinary Heroes 'Beautiful Life', Kerinduan untuk Bebas dari Kenyataan Hidup
Artikel Terkait
-
4 Drama Korea Tayang April 2025, dari Genre Romantis Hingga Thriller
-
Kim Hye Ja Comeback Akting, Intip Perannya di Drama 'Heavenly Ever After'
-
Yumi's Cells Season 3 Resmi Diproduksi, Kim Go Eun Siap Kembali?
-
Choo Young Woo Digaet Bintangi Drama Korea Garapan Sutradara Crash Landing on You
-
Resmi Tamat, 3 Pemain Undercover High School Ungkapkan Rasa Terima Kasih
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?