Doddy Sudrajat belakangan ini kembali menyentil keluarga Haji Faisal terkait barang peninggalan milik mendiang putrinya, Vanessa Angel.
Terbaru ini, Doddy Sudrajat lagi-lagi membahas perihal tas mewah mendiang Vanessa Angel yang saat ini berada di tangan keluarga Haji Faisal.
Menurut Doddy Sudrajat, tas-tas mewah milik mendiang Vanessa Angel itu seharusnya dibagi dua secara adil untuk Fuji dan Mayang. Doddy Sudrajat mengaku melihat tas-tas milik putrinya itu hingga satu lusin di lemari rumah besannya itu.
"Harusnya sih memang harusnya gitu. Ya kalau adil kita bagi dua, yang daddy ketahui waktu itu ada satu lusin tas Vanessa ya di lemari," ujar Doddy Sudrajat dikutip dari unggahan akun Instagram @gosipnyinyir2, Minggu (26/11/2023).
Doddy Sudrajat lanjut menjelaskan tempat tas mewah milik mendiang Vanessa Angel diletakkan di kediaman Haji Faisal. Ia mengaku melihat beberapa di kamar dan ruang tamu.
"Waktu itu ada 9 kotak sama yang di kamar, bisa ada 12 lah. Yang di lemari kan kaca di ruang tamu jadi kelihatan. Jadi tahu lah koleksi tas branded Vanessa," ungkap Doddy Sudrajat.
Kendati demikian, Doddy Sudrajat mengaku tak ingin memperebutkan barang peninggalan putrinya. Ia menyebut hanya ingin menarik hak Mayang selaku adik kandung Vanessa Angel. Mayang dikabarkan mendapatkan salah satu tas mewah pemberian dari prof. Bambang.
"Daddy udah nggak mau lagi nerima barang-barang almarhum lah, silahkan aja mau disimpan juga. Prof. Bambang sih sempat ngomong sama saya tas tas yang dibelikan itu harusnya biar lebih fair diberikan sama Mayang sebagai adik kandungnya," timpal Doddy.
Sebelumnya, Doddy Sudrajat juga sempat mengungkit barang peninggalan mendiang Vanessa Angel dan menyebut tak cocok untuk cucunya Gala Sky.
Doddy Sudrajat menyampaikan bahwa barang-barang itu lebih berhak jatuh ke tangan Mayang yang merupakan adik kandung mendiang Vanessa Angel.
"Secara logika, Gala kan nggak mungkin pakai baju perempuan, pakai tas perempuan gitu kan. Yang lebih berhak mendapatkan tas-tas itu kan sebenarnya Mayang ya, tapi ya udah daddy kan nggak mau perpanjang," kata Doddy Sudrajat.
Baca Juga
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
Artikel Terkait
-
Haji Faisal Ayah Fuji Ulang Tahun ke-56, Ucapan Venna Melinda Tuai Sorotan
-
Adu Skill ala Fuji dan Mayang: Split vs Diving, Ada yang FYP sampai Ditonton 30 Juta Kali
-
Kena Tegur Bahas Fuji saat Live TikTok, Pendidikan Ayah Aisar Khaled Bukan Kaleng-kaleng
-
Ingin Bisa Lakukan Gerakan Split seperti Fuji? Ini Langkahnya Biar Tidak Cedera
-
Fuji Tertarik Beli Vila di Bali, Ngaku Awalnya Cuma Bercanda tapi...
Entertainment
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
Terkini
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana