Rekomendasi drama Korea yang diperankan oleh Cho Yi Hyun ini, yang wajib masuk daftar tontonmu!
Cho Yi Hyun merupakan aktris muda asal Korea Selatan. Ia lahir pada 8 Desember 1999. Aktris cantik ini mengawali kariernya di dunia hiburan pada tahun 2017 dan sampai saat ini dirinya masih eksis membintangi sejumlah judul drama Korea ternama.
Bagi kalian yang penasaran apa saja drama korea yang pernah dibintangi Cho Yi Hyun? Disadur dari mydramalist, inilah 3 rekomendasi drama korea yang pernah dibintangi aktris Cho Yi Hyun sebagai pemeran utana beserta dengan sinopsisnya.
BACA JUGA: 4 Rekomendasi Series Indonesia dengan Unsur Fantasi, Seru, dan Fresh!
1. The Matchmakers
Drama Korea 'The Matchmakers' adalah drama bertema kolosal yang menceritakan kehidupan seorang duda muda bernama Shim Jung Woo dan janda muda bernama Jung Soon Deok. Keduanya sepakat untuk bekerjasama untuk menikahkan pria dan perempuan lajang yang dinilai sudah terlalu tua untuk menikah.
Dalam drama Korea yang akan segera rilis pada 11 Desember 2023 ini, Cho Yi Hyun berperan sebagai pemeran utama wanita yang bernama Jung Soon Deok. Ia adalah seorang janda yang mendiang suaminya adalah putra kedua dari wakil perdana menteri pertama. Jung Soon Deok sendiri diketahui memalsukan identitasnya dan menjalani kehidupan lain dengan nama samaran Yeo Joo Daek.
2. All of Us Are Dead
Drama Korea 'All of Us Are Dead' adalah drama yang diadaptasi dari webtoon terkenal. Drama ini menceritakan tentang wabah zombie yang menyerang Sekolah Menengah Hyosan di Korea Selatan. Virus tersebut bermula ketika seorang siswi digigit oleh tikus di sekolah.
Dalam drama yang dirilis tahun 2022 ini, Cho Yi Hyun berperan sebagai salah satu pemeran utama yang bernama Choi Nam Ra. Choi Nam Ra sendiri merupakan siswa terbaik yang ada di SMA Hyosan dan juga seorang ketua kelas.
BACA JUGA: 4 Film Indonesia tentang Hubungan Menantu dan Mertua, Ada Film Laura Basuki
3. School 2021
Drama Korea yang bertajuk 'School 2021' adalah drama yang bercerita tentang siswa di sekolah menengah khusus. Mereka terus mencari ambisi mereka alih-alih melanjutkan ke perguruan tinggi. Drama ini sendiri mencoba mengisahkan bagaimana para siswa ini mengenal tentang cinta, persahabatan, hasrat sejati, dan tumbuh dalam lingkungan yang kompleks.
Dalam drama yang dirilis tahun 2021, Cho Yi Hyun berperan sebagai pemeran utama wanita yang bernama Jin Ji Won. Jin Ji Won adalah sosok gadis SMA yang percaya diri dengan mimpi yang kuat. Dia juga adalah sosok yang percaya diri menyampaikan pendapatnya meskipun dia mempunyai konflik internal dengan ibunya.
Itulah tadi beberapa drama Korea yang pernah dimainkan oleh aktris Cho Yi Hyun. Mana favoritmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Film The Ghost Game: Ketika Konten Berubah Jadi Teror yang Mematikan
-
Ramai Seruan Bubarkan DPR: Ekspresi Marah atau Alarm Bahaya Demokrasi
-
Ulasan Film Virus: Saat Wabah Virus Menyebar dan Menyebabkan Jatuh Cinta
-
Merdeka dari Energi Fosil: Menyelamatkan Bumi dengan Energi Terbarukan
-
Bumi Tak Perlu Berteriak: Saatnya Kita Lawan Krisis Air dari Sekarang
Artikel Terkait
-
Selain Got a Crush on You, Ini 3 Drama Xu Kaicheng yang Tayang di WeTV
-
3 Rekomendasi Drama Korea Tayang Desember 2023 di VIU, Wajib Nonton!
-
Spoiler Drama Korea My Demon Episode 6: Song Kang dan Kim Yoo Jung Menikah
-
Spoiler Drama The Story of Parks Marriage Contract Episode 6: Pidato Bae In Hyuk
-
Teaser Drama Korea My Happy Ending: Jang Nara Dikejar Pembunuh Misterius
Entertainment
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
Terkini
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel