Drama Korea 'My Demon' dan 'The Story of Park's Marriage Contract' sedang tayang dan mengisi slot tayang hari Jumat dan Sabtu. Keduanya memulai penayangan perdana di tanggal yang sama dan terus menunjukkan persaingan rating.
Menurut AGB Nielson Korea Selatan, 'My Demon' memulai dengan rating 4,5% dan 'The Story of Park's Marriage Contract' dengan 5,6% secara nasional. Namun tahukan bahwa kedua drama ini memiliki banyak kesamaan dalam unsur ceritanya? Secara lengkap simak 5 persamaan kedua drama ini yuk!
1. Pernikahan Kontrak
Drama 'My Demon' dan 'The Story of Park's Marriage Contract' memulai love line dengan pernikahan kontrak. Dalam 'My Demon', Jeong Gu Won terjebak dalam kondisi yang membuatnya harus bersama Do Do Hee.
Di sisi lain, untuk mendapatkan kekuasaan, Do Do Hee harus menikah. Sedangkan Kang Tae Ha dalam drama 'The Story of Park's Marriage Contract' memutuskan untuk menikah pura-pura agar kakeknya mau berobat. Meskupun kedua drama ini memulai dengan pernikahan kontrak, tapi perasaan romantis di antara mereka berkembang.
2. Pertikaian Keluarga
Karakter Do Do Hee dalam drama 'My Demon' merupakan seorang cucu angkat yang paling dipercaya oleh almarhum neneknya, sehingga seluruh warisan diberikan kepadanya.
Hal in semakin memicu kebencian dari anak dan cucu kandung nenek Ju Cheon Suk. Sedangkan Kang Tae Ha dalam drama 'The Story of Park's Marriage Contract' telah kehilangan ayah dan ibunya sejak kecil. Ia hanya memiliki kakek, ibu tiri, dan adik tiri yang jahat kepadanya.
3. Perebutan Kekuasaan Perusahaan
Pertikaian keluarga yang dihadapi dua tokoh utama dalam dua drama tersebut memicu perebutan kekuasaan perusahaan.
Berada di tengah keluarga yang kaya raya dan kepercayaan dari tetua membuat Do Do Hee dan Kang Tae Ha mengalami kesulitan karena berkali-kali coba dijatuhkan oleh keluarganya sendiri.
4. Bertema Fantasi
Drama 'My Demon' memiliki unsur fantasi berfokus pada karakter Jeong Gu Won yang merupakan demon atau iblis. Ia memiliki kekuatan untuk mengabulkan permintaan manusia dengan syarat orang tersebut akan menggantikan posisinya di neraka.
Jeong Gu Won memiliki kekuatan ajaib untuk melindunginya dan Do Do Hee. Sedangkan drama 'The Story of Park's Marriage Contract' mengusung unsur fantasi tentang perjalanan waktu. Park Yeon Woo yang berasal dari era Joseon terlempar ke tahun 2023 setelah suaminya dibunuh.
5. Karakter Pendukung
Uniknya drama 'My Demon' dan 'The Story of Park's Marriage Contract' sama-sama karakter pendukung. Baik dari karakter utama wanita dan pria. Seperti Jeong Gu Won dengan Park Bo Gyu yang merupakan manusia kepercayaannya.
Do Do Hee dengan sekertaris Shin Da Jeong. Begitu juga dengan Kang Tae Ha yang memiliki sekertaris Hong Sung Pyo, seseorang yang paling ia percaya dari pada keluarganya sendiri. Serta Park Yeon Woo dengan Sa Wol yang juga ikut dari era Joseon. Lebih menariknya lagi, kedua orang kepercayaan dari masing-masing karakter utama terjerat perasaan cinta dan semakin menghidupkann alur cerita dalam kedua drama tersebut.
Drama 'My Demon' dan 'The Story of Park's Marriage Contract' memang memiliki beberapa unsur cerita yang sama. Namun kedua drama tersebut tetap memiliki sisi keunikan yang berbeda dan membuat penonton menantikan episode selanjutnya.Kalau kalian, lebih menyukai yang mana?
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Deretan Rekomendasi Drama Korea Bertema Sageuk, Terbaru The Haunted Palace
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
Deretan Rekomendasi Drakor Thriller Menegangkan, Plotnya Penuh Intrik!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
Entertainment
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!