Solois wanita asal Korea Selatan, IU, baru saja melayangkan gugatan perdata perihal tuntutan ganti rugi atas dugaan plagiarisme lagu yang mengarah padanya.
Gugatan tersebut diajukan tujuh bulan setelah IU dilaporkan ke pihak kepolisian atas dugaan plagiat lagu. Pengajuan gugatan yang diwakilkan oleh EDAM Entertainment selaku agensi IU dilakukan tiga bulan setelah sang musisi resmi terbebas dari penyelidikan.
"Kami (agensi) saat ini tengah memeriksa informasi (penuduh) sesuai dengan hukum, dan belum dapat merilis rinciannya," tutur EDAM Entertainment, diberitakan Korea Herald pada Kamis (21/12).
Menurut sejumlah media lokal Korea Selatan, IU menuntut ganti rugi sekitar 30 juta won atau sekitar 350 juta rupiah sebagai kompensasi atas kerusakan akibat tuduhan tersebut.
Dalam pernyataannya, agensi juga tidak akan memberikan kelonggaran hukum terhadap tuduhan tak berdasar yang dilayangkan kepada artis mereka.
Sekitar bulan September 2023, agensi menuturkan bahwa penyelidikan hukum atas dugaan plagiat lagu yang dilakukan IU telah resmi diselesaikan. EDAM Entertainment mengatakan kasus itu ditutup karena tidak ditemukan hasil sesuai tuduhan.
Sebelumnya, penyanyi bernama asli Lee Ji-eun ini pertama kali dilaporkan ke Kantor Polisi Gangnam pada 10 Mei 2023.
IU dituduh melakukan plagiat lagu melalui enam lagunya, yaitu "BBIBBI", "The Red Shoes", "Pitiful", "Boo", "Celebrity", dan "Good Day".
IU sebagai penyanyi dari enam lagu itu disebut hanya berpartisipasi dalam satu lagu. Bahkan, lagu itu tidak masuk dalam tuduhan pelanggaran hak cipta yang ditujukan kepadanya.
Sejumlah produser yang turut memproduksi lagu-lagu tersebut juga sempat menyangkal dengan mengunggah klarifikasi di Instagram mereka masing-masing.
"Pada akhirnya, lembaga penyelidikan menetapkan untuk 'menyelesaikan' tuduhan pidana terhadap Artis (IU) pada 24 Agustus dengan alasan tidak ditemukan unsur pidana," ungkap EDAM Entertainment dalam pernyataan tertulis mereka di media sosial.
"Kami mendapatkan informasi terkait hasil investigasi tersebut pada 30 Agustus," lanjut agensi.
Pihaknya juga mengklaim bahwa IU tidak pernah terlibat dalam aransemen lagu "Celebrity" serta lima lagu lainnya.
"Dengan kata lain, kami percaya sejak Artis bukan komposer, dia tidak bisa menjadi pihak yang dituduh melakukan plagiarisme," tegas EDAM Entertainment.
Bagaimana menurutmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Enggan Pensiun, Tom Cruise Siap Akting Laga hingga Umur 100 Tahun
-
Tak Ada Tandingan, Final Destination: Bloodlines Rajai Box Office Rp839 M
-
Aktor Karate Kid Dilaporkan Main The Hunger Games: Sunrise on the Reaping
-
Promotor Umumkan Konser Xdinary Heroes di Jakarta dan Surabaya Ditunda
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
Artikel Terkait
Entertainment
-
Elle Fanning Resmi Bintangi Film Hunger Games: Sunrise on the Reaping
-
Enggan Pensiun, Tom Cruise Siap Akting Laga hingga Umur 100 Tahun
-
Ungkit Karina Saat Promosi Drama, Lee Jae Wook Tuai Pro-Kontra Penggemar
-
Hadirnya Jonghyun di Balik Album SHINee "Poet | Artist," Kenangan 17 Tahun
-
Anime Dandadan Season Dua Ungkap Lagu Opening, Dibawakan oleh AiNA THE END
Terkini
-
Sarinah Jakarta: Ruang Publik dengan Gaya Kekinian di Jantung Ibu Kota
-
4 Ide Padu Padan Soft Style Kim Hye In yang Bikin Penampilan Lebih Santai
-
Liga 1: Pieter Huistra Tatap Masa Depan di PSS Sleman, Bidik Target Baru?
-
BRI Liga 1: Bali United Dominasi Head to Head, Persebaya Bisa Ubah Sejarah?
-
Ulasan Bills, ENHYPEN Ungkap Tagihan yang Harus Dibayar Usai Putus Cinta