Fujianti Utami Putri alias Fuji didiagnosis mengidap gangguan mental Attention Deficit Hyperactivity Disorder atau ADHD. Diagnosis tersebut didapat Fuji dari psikolog yang memeriksanya pada tahun 2022 lalu.
Meskipun baru terdeteksi saat usianya 20 tahun tetapi ia sudah merasakan gejala ADHD dari kecil.
BACA JUGA: Pinkan Mambo Awalnya 'Jijik' dengan Arya Khan, Kini Berubah Jadi Cinta Berat
"Sebenarnya udah mulai sadar itu dari tahun lalu. Itu karena udah dikasih tahu sama psikolog aku ada ADHD," kata Fuji dilansir dari kanal YouTube STARPRO Indonesia pada Rabu (27/12/2023).
"Tapi kalau misalkan aku ngelihat, aku flashback dari aku masih kecil. Ternyata dari kecil sih emang udah kayak gitu sifatnya," sambungnya.
Mantan kekasih Thariq Halilintar tersebut pernah menjalani pengobatan ADHD ke psikiater. Namun, ia tidak lanjut minum obat dari psikiater lantaran merasa tak nyaman.
"Aku ke psikiater, aku minum obat tapi I don't take it anymore karena aku nggak nyaman," ujar Fuji.
Fuji sendiri menganggap gangguan mental ADHD yang diidapnya bukan suatu penyakit. Ia justru melihat ini sebagai berkah yang dinikmatinya.
BACA JUGA: Ibu Lesti Kejora Dicap Sombong Gegara Ekspresinya saat Tiba di Ultah Sang Cucu
"Aku anggap itu sebagai berkah sih bukan sakit, bukan aib. Jadi kayak im enjoying it," ucapnya.
Selain itu, Fuji mengaku bangga mengidap ADHD karena membuat dirinya memiliki sifat positif kreatif dan produktif.
"Aku bangga dengan ADHD aku ini karena sifat aku jadi lebih kreatif, lebih produktif, mikir terus. Aku suka aja jadi kreatif gitu," ungkapnya.
Hanya saja hal kurang menyenangkan dari ADHD yang dialaminya yakni membuatnya tidak bisa fokus dan hyperaktif seperti suka menggerakkan tangan. Fuji mengatakan kalau sudah mengkomunikasikan dengan orangtua soal gangguan mental ADHD yang diidapnya.
Fuji mengatakan kalau kini sudah bisa menerima dan mencintai diri dengan kondisinya mengidap ADHD.
"Sekarang udah bisa menerima ini aku. I love me, this is me," pungkas bungsu dari empat bersaudara itu.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bukan Cuma Taktik dan Strategi, Fakta Ini Buktikan Nova Arianto Benar-Benar Murid Sejati STY
-
Scroll Tanpa Tujuan: Apakah Kita Sedang Menjadi Generasi Tanpa Fokus?
-
Ki Hajar Dewantara dan Tantangan Literasi Gen Z: Sebuah Refleksi Kritis
-
Psikis Afghanistan Turun, Timnas Indonesia U-17 Siap Sapu Bersih Grup C?
-
Sinopsis Jaat, Film Action India Dibintangi Sunny Deol dan Randeep Hooda
Artikel Terkait
-
Kehebohan Fuji Rayakan Kehamilan Kakak Ipar, Ini 9 Karakter Anak Bungsu yang Perlu Diketahui
-
Baim Alkatiri Curhat Pernah Jadi Artis Cilik dengan Bayaran Fantastis, Segini Honornya Dulu!
-
Jejak Digital Artis yang Mendukung Fitri Agustinda, Eks Wawako Palembang Tersandung Korupsi
-
Celine Evangelista Kembali Unggah Video Umrah, Kutip Ayat Alquran Soal Kesabaran
-
Istri Frans Faisal Hamil Anak Pertama, Beda Reaksi Fadly Faisal dan Fuji
Entertainment
-
Sinopsis Jaat, Film Action India Dibintangi Sunny Deol dan Randeep Hooda
-
Anti Ribut Club! Ini 5 Rekomendasi Drama Korea dengan Karakter Introvert
-
Sinopsis Drama Jepang I, Kill, Dibintangi Fumino Kimura dan Juri Tanaka
-
The Last of Us Dikonfirmasi Lanjut Musim 3 Jelang Penayangan Musim 2
-
Park Jihoon Batal Gelar Fan Meeting 'Opening' di Jakarta, Ini Alasannya!
Terkini
-
Bukan Cuma Taktik dan Strategi, Fakta Ini Buktikan Nova Arianto Benar-Benar Murid Sejati STY
-
Scroll Tanpa Tujuan: Apakah Kita Sedang Menjadi Generasi Tanpa Fokus?
-
Ki Hajar Dewantara dan Tantangan Literasi Gen Z: Sebuah Refleksi Kritis
-
Psikis Afghanistan Turun, Timnas Indonesia U-17 Siap Sapu Bersih Grup C?
-
Belajar dari Film Adolescence: Bagaimana INCEL Buat Anak Lakukan Kekerasan