Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan diketahui baru saja berulang tahun yang ke-22 pada 21 Desember 2023 kemarin. Ulang tahun Pratama Arhan kali ini terasa spesial karena adas sang istri Azizah Salsha, yang kini melengkapi hidupnya.
Untuk merayakan hari jadi suaminya itu, Zize, sapaan akrab Azizah Salsha rela jauh-jauh mendatangi Pratama Arhan yang saat itu sedang berada di Turki.
Melalui video yang diunggah ulang ke media sosial @rumpi_gosip, terlihat Azizah Salsha membawa sepotong kue berukuran kecil dengan sebuah lilin di atasnya.
Pratama Arhan yang saat itu sedang bermain tenis meja tampak tersenyum melihat kedatangan istrinya yang membawa kue tersebut. Setelah mengucapkan doa dan permohonan, Pratama Arhan langsung meniup lilin yang dibawa istrinya tersebut.
Tidak hanya mengejutkan Pratama Arhan dengan kedatangannya, Azizah Salsha juga sudah menyiapkan kado spesial untuk suami tercintanya itu. Sebuah kado berukuran sedang diserahkan pada Pratama Arhan. Dengan antusias mantan pemain klub Tokyo Verdy itu membuka kado dari sang istri.
Bukan main terkejutnya saat Pratama Arhan mengetahui kado di balik bungkusan yang dibukanya tersebut. Azizah Salsha menghadiahkannya sebuah jam tangan mewah merk Patek Philippe tipe 5167A-001. Dilansir dari situs Voila.id harga yang dibanderol untuk jam tangan mewah merk tersebut adalah mulai dari Rp1.095.000.000.
Melihat video Arhan yang menerima kado jam tangan mewah super mahal itu tak sedikit netizen yang bertanya-tanya dari mana uang yang didapatkan Azizah Salsha untuk membeli jam tangan mahal tersebut.
"Dapet dari mana ya duitnya, kerja apa?" tanya akun @unyi***
"Bukan julid ya, maaf sebelumnya, harga segitu pake duit siapa? Secara istri gak kerja apa-apa," sambung akun @ance***
"Pada nanya duit dari mana, orang tajir mah duit dari mana aja, bisnis banyak. Pada suuzon niatnya mah," komen akun @lyn***
Banyak yang bertanya-tanya bagaimana Azizah Salsha mendapatkan uang sebanyak itu, padahal diketahui Azizah Salsha merupakan seorang anak dari anggota DPR terkenal Andre Rosiade.
Memiliki ayah seorang pejabat yang sudah lama berkecimpung di dunia politik membuat gaya hidup Azizah Salsha penuh dengan kemewahan. Selain itu ia juga diketahui kerap menerima endorse melalui akun media sosialnya dengan follower sebanyak 4,1 juta.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Uangnya Unlimited! Azizah Salsha Nonton MU Langsung di Old Trafford Padahal Sudah Beri Jam Tangan Mewah ke Pratama Arhan
-
Temani Azizah Salsha di Inggris, Ammar Tsaqif Ternyata Masih SMA
-
Biodata dan Pekerjaan Ammar Tsaqif, Sosok Tak Terduga yang Foto Bareng Azizah Salsha di Old Trafford
-
Biodata dan Agama Devano, Pria yang Ikut Nonton Manchester United bareng Azizah Salsha
-
Foto Mesra Azizah Salsha Bareng Devano Danendra Tuai Nyinyiran: Udah Bersuami Harusnya Bisa Jaga Hati
Entertainment
-
Bukan Kebodohan, Ini Makna Lagu X-Unit Bertajuk "Because I'm Stupid"
-
Parasite Sukses Pimpin Daftar 100 Film Terbaik Abad 21 Versi New York Times
-
Aktingnya Dibanjiri Kritik, Pemain VIP Squid Game Season 3 Buka Suara
-
Agensi Angkat Suara Bahas Rumor Kencan Hyeri dan Wootae sejak Setahun
-
Multiverse oleh 1Verse: Ungkapan Cinta Abadi Lewati Berbagai Bentuk Semesta
Terkini
-
Tak Perlu Bersusah Payah, 3 Timnas Indonesia Sudah Pasti Lolos ke Putaran Final Piala Asia
-
Bersaing dengan Honda, Gigi Dall'igna Minat Rekrut Jack Miller di WorldSBK
-
Scrolling Medsos Bikin Brain Rot: Buku Hadir Sebagai Pengalih yang Sehat
-
Percaya Diri, Bos McLaren Tak Tertarik Sama Sekali pada Max Verstappen
-
Merangkul Kesepian Lewat Cerpen di Buku Yearning for Home While I'm at Home