Ajang musik mingguan KBS 2 TV ‘Music Bank’ baru saja menayangkan episode terbaru mereka minggu ini, pada Jum’at (5/1/2024).
Untuk episode terbaru kali ini, 2 buah lagu bersaing merebutkan posisi pertama minggu ini. Yakni lagu ‘The First Snow’ milik EXO yang kembali viral setelah 10 tahun perilisan, melawan lagu terbaru NCT 127 ‘Be There For Me’ yang dirilis pada tanggal 22 Desember 2023 lalu.
Mengutip dari Soompi pada Sabtu (6/1/2024), NCT 127 sukses muncul sebagai pemenang lewat lagu ‘Be There For Me’ dengan perolehan nilai sebesar 7.392 poin.
Sedangkan lagu ‘The First Snow’ milik EXO menduduki peringkat kedua dengan peraihan nilai 3.573 poin.
Ini merupakan kemenangan pertama lagu ‘Be There For Me’ di ajang musik mingguan. Ini juga menjadi kemenangan ke-36 NCT 127 secara keseluruhan.
Sementara itu, NCT 127 tidak tampil secara langsung, dan tidak dapat menerima trofi pertama mereka, karena tengah disibukkan dengan jadwal konser ‘Neo City: The Unity’ yang akan digelar pada tanggal 7-8 Januari 2024 di Nagoya, Jepang.
Meskipun begitu, melaui unggahan media sosial, para member NCT 127 mengucapkan rasa terima kasih mereka atas kemenangan pertama lagu ‘Be There For Me’ kali ini di ajang musik mingguan, ‘Music Bank’.
Selain mengumumkan peringkat pertama minggu ini, ajang musik mingguan KBS 2 TV ‘Music Bank’ juga menampilkan sejumlah panggung keren dari sederet idola K-Pop lainnya.
Seperti penampilan dari TVXQ yang comeback dengan lagu ‘Rebel’ ditambah penampilan lagu ‘Down’. Sedangakan Sunwoo dan Eric THE BOYZ membawakan lagu ‘Honey’.
RIIZE comeback dengan lagu ‘Love 119’, Kim Jonghyeon tampil dengan lagu ‘MOTTO’, Jeong Sewoon tampil dengan lagu ‘Quiz’, ONE PACT dengan lagu ‘Hot Stuff’.
8TURN tampil dengan lagu ‘RU-PUM-PUM’, KyoungSeo membawakan lagu ‘Looking for You’, NTX tampil dengan lagu ‘Holy Grail’, BXB comeback dengan lagu ‘The Black Cat Nero’.
Geenius tampil dengan lagu ‘Voyage’, YEAHSHINE membawakan lagu ‘Stay With Me’, dan 2Z tampil dengan lagu ‘HOPE’.
Sekali lagi selamat atas kemenangan pertama NCT 127 untuk lagu ‘Be There For Me’ di ajang musik mingguan ‘Music Bank’.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
Artikel Terkait
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
Segera Comeback, BIGHIT Rilis Daftar Tujuh Lagu untuk Album Echo dari Jin BTS
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
Entertainment
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
Terkini
-
Sambal Goang yang Super Pedas, Pecel Lele 5 Saudara Primadona Baru Jambi
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir