Drama Korea akhir pekan stasiun KBS 2 TV bertajuk ‘Live Your Own Life’ akan kembali dengan episode ke-30 malam ini. Tepatnya pada Sabtu (6/1/2024).
Jelang penayangan episode terbaru, sejumlah still cuts adegan manis antara pasangan pemeran utama Ha Jun dan Uee telah dirilis untuk menambah rasa penasaran pemirsa. Kali ini, keduanya pergi menghabiskan waktu bersama bermain seluncur es.
Mengutip dari Soompi, pada episode 30 malam ini drama Korea ‘Live Your Own Life’ akan menampilkan adegan Lee Hyo Shim (Uee) dan Kang Tae Ho (Ha Jun) pergi berkencan di arena seluncur es.
Meskipun Hyo Shim pandai dalam hal yang menyangkut fisik dan olahraga. Rupanya ia memiliki satu kelemahan, yakni ia tidak bisa bermain seluncur es.
Untuk pertama kalinya dalam hubungan romansa mereka, Tae Ho memiliki kesempatan untuk mengajari Hyo Shim seluncur es, berbanding terbalik dengan peran Hyo Shim yang selalu membantunya berlatih fisik sebagai seorang trainer.
Salah satu gambar still cuts menampilkan Tae Ho yang tak segan membantu Hyo Shim mengenakan sepatu skate. Ia juga terlihat menenangkan sang kekasih yang tampak gugup, saat ia menuntunnya masuk ke arena seluncur dan mengajarinya bagaimana cara berseluncur.
Hyo Shim yang awalnya gugup, tiba-tiba tersenyum setelah ia paham bagaimana berseluncur, sembari terus menggandeng tangan Tae Ho untuk berjaga-jaga.
Tim produksi drama menyampaikan, “Seiring dengan hubungan asmara antara Hyo Shim dan Tae Ho yang semakin kuat, Tae Ho akhirnya mengetahui rahasia mengejutkan mengenai neneknya, Myung Hee, yang akan terungkap malam ini.”
Mereka menambahkan, “Akibatnya Tae Ho memutuskan untuk ikut memperebutkan kedudukan sebagai penerus bisnis keluarga mereka, padahal ia sebelumnya tidak tertarik. Hal ini ia lakukan untuk mengembalikan kejayaan Taesan yang telah didirikan oleh neneknya.”
“Tolong nantikan hasil kebangkitan Tae Ho bersama dengan perang keluarga chaebol yang seru,” tutup tim produksi drama.
Episode 30 drama Korea ‘Live Your Own Life’ akan tayang malam ini, pada Sabtu, 6 Januari 2024, pukul 20.05 KST. Jangan sampai ketinggalan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Don't Say You Love Me oleh Jin BTS: Ingin Lepas dari Cinta yang Menyakitkan
-
RIIZE Siap Bangkitkan Jiwa Menari Semua Orang di Lagu Comeback Bertajuk Fly Up
-
Mulai Rp 850 Ribu, Intip Harga Tiket Fanmeeting Ahn Hyo Seop di Jakarta
Artikel Terkait
-
5 Pesan tentang Kehidupan yang dapat Diambil Lewat Drama Korea Death's Game
-
Spoiler My Happy Ending Episode 3: Seo Jae Won Mengunjungi Ayah Tirinya
-
Spoiler Drama Korea The Story of Parks Marriage Contract Episode 11: Kencan Terakhir
-
4 Pemeran Utama Drama Doctor Slump, Ada Park Hyung Sik hinggaGong Sung Ha
-
Penuh Pesona, Ini 3 Transformasi Lee Ji Ah dalam Drama Korea Queen of Divorce
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e