Haechan NCT baru-baru ini dikabarkan mengalami demam tinggi dan gagal tampil dalam konser NCT 127 ‘Neo City: The Unity’ pada tanggal 7-8 Januari 2024, di Nagoya, Jepang.
Menyusul kabar tersebut, SM Entertainment, hari ini pada Selasa (9/1/2024), kembali mengabarkan kondisi kesehatan terbaru Haechan, serta jadwal kegiatan terbarunya.
Mengutip dari akun Instagram @nct_vibe, pihak agensi melaporkan Haechan telah kembali dari Jepang pada tanggal 8 Januari 2024 kemarin, dan melakukan pemeriksaan di Korea Selatan. Idola kelahiran tahun 2000 itu didiagnosis dengan radang amandel yang parah dan terpaksa harus berinstirahat lebih lama untuk memulihkan kondisinya.
Dengan begitu Haechan juga tidak akan tampil bersama NCT Dream di ajang penghargaan ‘Circle Chart Awards’ yang dijadwalkan pada tanggal 10 Januari 2024 esok.
Berikut isi surat pernyataan resmi dari pihak SM Entertainment mengenai kondisi kesehatan terbaru Haechan.
“Kami ingin memberitahu Anda mengenai status kesehatan Haechan NCT dan jadwal terbarunya. Haechan yang sedang ada jadwal di Jepang, kembali ke Korea terlebih dahulu pada tanggal 8 Januari 2024. Ia mengunjungi rumah sakit karena gejala pilek dan nyeri badan, serta demam yang tinggi,” ungkap pihak SM Entertainment.
Mereka menanbahkan, “Dari hasil pengobatan, staf medis menetapkan bahwa Haechan menderita radang amandel yang parah dan memerlukan Istirahat yang cukup. Oleh karena itu Haechan berencana mengambil cuti agar bisa pulih dengan cepat.”
“Haechan tidak dapat berpartisipasi dalam ‘Cirlce Chart Music Awards 2023’ yang dijadwalkan pada hari Rabu, 10 Januari 2024. Partisipasi dalam jadwal selanjutnya akan ditentukan sesuai dengan status pemulihan Haechan. Kami akan menginformasikan kembali mengenai hal ini,” tegas pihak agensi.
SM Entertainment menutup pernyataannya dengan permintaan maaf kepada para penggemar, dan berjanji akan melakukan yang terbaik untuk memastikan bahwa Haechan dapat kembali menyapa para penggemar dalam keadaan sehat.
"Kami meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran bagi para penggemar, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan bahwa Haechan dapat bertemu kembali dengan para penggemarnya dalam keadaan sehat. Terima kasih," tutup pihak SM Entertainment.
Sekali lagi semoga lekas sembuh untuk Haechan NCT.
Baca Juga
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Ada Lagu Loser, Mark NCT Usung Vibe Easy Listening di Album The Firstfruit
-
Unik! Intip Highlight Medley Album Debut Solo Mark NCT 'The Firstfruit'
-
Xdinary Heroes 'Beautiful Life', Kerinduan untuk Bebas dari Kenyataan Hidup
Artikel Terkait
-
Bantu Korban Kebakaran Hutan di Yeongnam, Haechan NCT Donasi Rp566 Juta
-
Mark dan Haechan NCT Tampil Kompak di Performance Video Lagu +82 Pressin'
-
Kolaborasi Epik Antara Mark dan Haechan NCT dalam MV Bertajuk +82 Pressin
-
Mark dan Haechan NCT Jadi Agen Rahasia di MV Lagu Duet +82 Pressin
-
Selamat! Johnny NCT Terpilih Jadi Global Brand Ambassador Acne Studios
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?