Drama Korea garapan TV Chosun yang bertajuk “My Happy Ending” telah membagikan potongan gambar atau still cuts menjelang penayangan episode ketujuh pada 20 Januari mendatang.
“My Happy Ending” adalah drama bergenre thriller psikologis yang menceritakan tentang Seo Jae Won, seorang CEO dan influencer yang hidupnya berubah setelah dikhianati yoleh orang-orang yang terdekatnya.
Setelah ditayangkan selama tiga minggu, drama yang dibintangi oleh Jang Nara dan Son Heo Jun tersebut meraih rating pemirsa sebesar 2,621 persen untuk episode keenamnya, seperti dilansir dari Soompi (15/1/2024).
Spoiler “My Happy Ending” episode 7
Dalam episode sebelumnya, Heo Soon Young (Son Ho Jun) menjadi curiga terhadap Kwon Yoon Jin (So Yi Hyun) dan menanyainya tentang Baek Seung Gyu (Oh Hyun Joong) yang menguntit Seo Jae Won (Jang Nara).
Heo Sun Young menemukan ponsel di mobil Kwon Yoon Jin, dan setelah menemukan nama Baek Seung Gyu di riwayat panggilan telepon, dia bertanya kepada Kwon Yoon Jin, “Apakah kamu kenal Baek Seung Gyu?”
Namun, Kwon Yoon Jin menepis pertanyaan tersebut dan menanyakan siapa Baek Seung Gyu. Sebelum pergi, Heo Soon Young yang frustrasi bertekad bahwa dia akan bertanya kepada ayah Kwon Yoon Jin, Kwon Young Ik (Kim Myung Soo), karena Baek Seung Gyu adalah murid beasiswa Yein Foundation.
Cuplikan foto yang dirilis melalui Instagram @tvchosuninsta menunjukkan Kwon Yoon Jin melakukan kunjungan mendadak ke kantor Heo Soon Young setelah perselisihan mereka. Saat Heo Soon Young sedang berpikir serius dengan tangan terkatup, Kwon Yoon Jin menerobos ke kantornya sambil membawa tas belanja.
Saat Kwon Yoon Jin memasuki ruangan dengan senyum cerah di wajahnya, Heo Soon Young yang terkejut terlihat tidak nyaman. Suasana dingin antara Heo Soon Young yang tampak kesal dan Kwon Yoon Jin yang tersenyum membuat pemirsa bertanya-tanya apa yang akan terjadi pada keduanya.
Menjelang penayangan episode 7, tim produksi “My Happy Ending” menyampaikan, “Saat Heo Soon Young secara bertahap menemukan kebenaran tentang Kwon Yoon Jin, hal itu akan mengarah pada konfrontasi yang ekstrem.”
Emosi penonton akan diaduk saat sisi tersembunyi Kwon Yoon Jin perlahan terungkap. Kisah selengkapnya dapat disaksikan dalam “My Happy Ending” episode 7 yang tayang pada 20 Januari pukul 21:10 KST melalui Viu. Jangan sampai ketinggalan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Ulasan Episode Perdana Drama Korea A Shop for Killers: Mixed Feeling!
-
Baru Tayang 2 Episode Drama Korea Knight Flower, Puncaki Peringkat Penonton
-
Sinopsis Drama Korea 'Wonderful World', Dibintangi Cha Eun Woo ASTRO
-
4 Drama Korea Bertema Politik, Nggak Kalah Seru dari Politik in Real Life
-
Berkat Popularitas, Yeom Hye-ran Terharu Mendapat Upgrade Kamar Hotel Gratis
Entertainment
-
SHINee Berbagi Chemistry Manis Penuh Nostalgia di Teaser MV 'Poet I Artist'
-
Relate Banget! 5 Rekomendasi Film Buat Kaum Introvert yang Wajib Ditonton
-
Josh Duhamel Jadi Ilmuwan Jenius di Film Off the Grid, Intip Trailernya
-
Dibintangi Austin Butler, Film Caught Stealing Siap Tayang Agustus 2025
-
Digaet Jadi Bintang Utama, Alan Ritchson Bakal Beraksi di Film Fortune
Terkini
-
WKU Kadin Saleh Husin: Perlu Keberpihakan Pemerintah Agar Industri Baja Nasional Tidak Mati
-
Ulasan Lagu LUCY Flowering, Musim Semi yang Penuh Harapan dan Kehangatan
-
Ayam Bakar sampai Bebek Goreng, Nikmatnya Menu Wong Solo Bikin Ketagihan
-
Simpel nan Stylish! Ini 4 Look Outfit Xinyu TripleS yang Harus Kamu Lirik
-
Dosen di Era Digital: Antara Pendidik dan Influencer