Drama Korea terbaru yang bertajuk “Restaurant Heo” telah mengumumkan jajaran pemeran utamanya yang membuat penggemar makin tidak sabar.
"Restaurant Heo" adalah drama komedi romantis yang menyelipkan unsur fantasi. Drama ini menceritakan tentang peristiwa yang terjadi ketika Heo Gyun, seorang tokoh dari Dinasti Joseon, melakukan perjalanan 400 tahun ke zaman modern dan secara tidak sengaja mendirikan sebuah restoran.
Sebelum resmi tayang, yuk intip para pemain drama Korea "Restaurant Heo" seperti disadur dari Soompi berikut ini.
1. Xiumin EXO
Xiumin akan berperan sebagai Heo Gyun, seseorang yang mengaku jenius dengan keterampilan menulis yang bagus dan rasa estetika yang luar biasa. Sadar bahwa dirinya luar biasa, Heo Gyun penuh dengan rasa ingin tahu yang kekanak-kanakan dan selalu penuh dengan pertanyaan.
Heo Gyun pun dikirim ke pengasingan oleh orang-orang yang mengkritiknya, tapi dia melarikan diri dari pengasingan karena berita bahwa ketujuh temannya telah dituduh melakukan pengkhianatan. Pembunuh muncul di depan Heo Gyun, dan dia tiba-tiba berakhir di Yuldoguk.
2. Exy WJSN
Exy akan berperan sebagai Eun Sil, putri dari sebuah restoran masakan rumahan yang bahkan tidak memiliki papan nama di depannya. Seperti ibunya, Eun Sil adalah seorang realistis yang berpikir bahwa mereka menjalankan restoran dengan sia-sia karena dia yakin makanan rumahan tidak akan menghasilkan uang.
Eun Sil juga merupakan karakter yang tidak tahan dengan ketidakadilan dan mengungkapkan kebenaran secara apa adanya. Suatu hari, dia bertemu Heo Gyun yang muncul di depan restoran yang penampilannya seperti seorang tunawisma, menyebabkan hubungan mereka menjadi rumit.
3. Lee Sae On
Lee Sae On akan berperan ganda sebagai karakter dari masa lalu dan masa kini. Pertama, Lee Sae On berperan sebagai Lee Yi Cheom, karakter yang berorientasi pada tujuan yang akan melakukan apa pun untuk mencapai apa yang diinginkannya.
Lee Sae On juga memerankan karakter Lee Hyuk, yang merupakan orang termuda yang mendapatkan gelar Master Chef Korea sebagai lulusan salah satu sekolah kuliner terkemuka di dunia.
4. Lee Soo Min
Lee Soo Min akan berperan sebagai Mae Chang, wanita cantik yang memiliki temperamen kuat. Di masa kini, Lee Soo Min memerankan Jung Mi Sol, aktris cilik yang telah banyak membintangi iklan setelah debut, tetapi menyimpan rahasia yang tidak diketahui oleh siapa pun.
Itulah 4 pemeran utama drama Korea "Restaurant Heo". Drama ini sedang bersiap untuk produksi dan dijadwalkan tayang pada tahun ini. Nantikan informasi selanjutnya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Kontroversi Kenaikan Gaji Park Eun Bin: Permintaan Bayaran yang Berlebihan
-
Sukses Perankan Cho Sam Dal, Ini 4 Drama Korea yang Dibintangi Shin Hye Sun!
-
JDrama Alice in Wonderful Kitchen Plagiat Drama Korea Extraordinary Attorney Woo?
-
5 Hal yang Berubah di Kehidupan Kedua Kang Ji Won di Drama Marry My Husband
-
7 Kesulitan Janda Era Joseon di Drama Knight Flower, Disuruh Akhiri Hidup?
Entertainment
-
Debut Film Horor, Michelle Ziudith AlamiSakit Misterius hingga Lima Hari
-
Heboh! MrBeast Bingung Diminta Bunnies Selamatkan Danielle NewJeans dari HYBE
-
Ada Penguntit, Jungkook BTS Laporkan Warga Brasil yang Datang ke Rumah
-
Ngaku Fans Peterpan, Pasha Ungu Antusias Ditawari Jadi Vokalis
-
Dan Da Dan, Chainsaw Man Reze Arc, dan Scarlet Masuk Nominasi Annie Awards
Terkini
-
Ketika Pendidikan Dianggap Scam, Siapa yang Akan Menopang Hidup Kita?
-
4 Moisturizer Glutathione, Solusi Bikin Wajah Glowing Bebas Hiperpigmentasi
-
Ada Monster di Rumahku
-
5 Inspirasi Outfit Kasual ala Seungmin SKZ, Simpel dan Nyaman Dipakai
-
Lebih dari Sekadar Aspal: Menenun Kembali Harapan di Tanah Sumatera