Drama Korea terbaru besutan stasiun TV MBC, Wonderful World, baru saja membagikan poster terbaru untuk karakter pemeran utama, Cha Eun Woo dan Kim Nam Joo. Sama-sama mengalami cobaan hidup, keduanya menampilkan kesedihan yang mendalam.
Mengutip dari Soompi pada Rabu (7/2/2024), Wonderful World adalah drama thriller emosional yang mengisahkan tentang karakter Eun Soo Hyun (Kim Nam Joo), seorang wanita yang ingin membalas dendam setelah kehilangan putranya secara tragis.
Ketika sang pelaku berhasil menghindari hukuman melalui sistem hukum, ia memutuskan untuk mencari keadilan sendiri.
Sedangkan, Cha Eun Woo berperan sebagai Kwon Sun Yool, yang menjalani kehidupan yang sulit setelah putus sekolah kedokteran hingga ia tiba-tiba terlibat dengan Eun Soo Hyun.
Dari poster terbaru yang telah dirilis, menggambarkan sisi emosional yang dialami Kwon Sun Yool dan Eun Soo Hyun yang ditampilkan bersama dalam gambar poster dengan suasana gelap.
Eun Soo Hyun terlihat duduk di dalam mobil sambil menatap ke suatu tempat dengan tatapan tajam dan kesedihan di matanya, menimbulkan pertanyaan tentang masa lalunya.
Tercermin di jendela mobilnya adalah Kwon Sun Yool, meningkatkan ketegangan saat dia melihat ke arah Eun Soo Hyun. Tatapan sedih mereka seakan tumpang tindih melalui jendela, menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana hubungan mereka akan berkembang.
Selain poster karakter utama, MBC juga membagikan poster lain yang menggambarkan hancurnya kebahagiaan keluarga Eun Soo Hyun dan Kang Soo Hyuk (Kim Kang Woo).
Dalam poster tersebut menggambarkan keluarga yang menjalani hidup bahagia bersama putra mereka Yi Joon (Kang Gun Woo). Namun, kebahagiaan mereka telah hancur setelah mereka kehilangan sang putra.
Senyum cerah yang ditampilkan dalam poster berlawanan dengan gambaran garis retakan kaca yang menonjol, seperti mengambarkan kesedihan yang mereka alami.
Teks pada poster yang berbunyi, “Saya pikir saya tidak berani mengharapkan kebahagiaan lebih dari ini," menambah misteri yang semakin mengundang rasa penasaran para pemirsa.
Drama Korea Wonderful World akan tayang perdana pada tanggal 1 Maret 2024. Jangan sampai ketinggalan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
Artikel Terkait
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an