Pemeran Sanji, Taz Skylar, baru-baru ini membocorkan proses penggarapan One Piece Live Action yang dipastikan akan berlanjut ke musim kedua.
Aktor berusia 28 tahun ini menyebut bahwa serial One Piece musim kedua akan segera memasuki proses syuting yang berlokasi di Afrika Selatan seperti pada musim pendahulunya.
"Aku tahu mereka tengah mengerjakannya. Aku tahu kami sudah punya tanggal secara umum terkait kapan kami akan menuju ke Afrika Selatan yang sebenarnya tidak akan lama lagi dari sekarang," tutur Taz Skylar kepada Digital Spy pada Selasa (6/2/2024).
Pada wawancaranya itu, Skylar juga menjanjikan petualangan baru yang akan penggemar nikmati dalam One Piece musim kedua. Menurutnya, kisah One Piece musim kedua akan berlangsung "lebih keren".
"Aku suka bagaimana mereka mengadaptasinya. Aku suka apa yang mereka lakukan dengan karakter kami masing-masing," ungkap Skylar.
"Dan kami mencintai Afrika Selatan, jadi kami semua tidak sabar untuk kembali ke sana tahun ini dan mudah-mudahan bisa menghebohkannya lagi," lanjutnya.
Ia juga tidak sabar untuk dapat segera bertemu dengan para pemain One Piece lainnya, seperti Inaki Godoy, Mackenyu, Emily Rudd, dan Jacob Romero.
"Kami semua sebagai pemain, sebagai tim, sebagai kru, kami sangat bersemangat untuk kembali bersama, karena pada musim pertama adalah pengalaman yang luar biasa dan kami mendapatkan begitu banyak teman baik."
Kelanjutan kisah One Piece Live Action ke musim kedua ini dikonfirmasi tepat 15 hari setelah musim pertama dirilis pada 31 Agustus 2023 lalu.
Pada masa debutnya, One Piece musim pertama berhasil menjadi serial yang ditonton paling banyak di 84 negara dalam satu pekan penayangan. Prestasinya ini bahkan mengalahkan rekor yang dipegang oleh serial Stranger Things dan Wednesday sebagai serial orisinal Netflix.
One Piece Live Action merupakan serial adaptasi dari manga terkenal Jepang karya Eiichiro Oda. Hasil adaptasinya ini menuai pujian dari penonton dan kritikus karena disebut hampir mirip dengan versi aslinya.
One Piece berkisah tentang ambisi seorang remaja, Monkey D. Luffy (Inaki Godoy), dalam mengejar cita-citanya sebagai raja bajak laut.
Selain Godoy dan Skylar, serial ini juga diramaikan oleh Emily Rudd sebagai Nami, Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, dan Mackenyu sebagai Zoro.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Siap-Siap! Film Live Action Snow White Siap Tayang pada Maret 2025 Mendatang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Pemakaman Liam Payne Siap Digelar Tertutup, Akan Dihadiri Personel 1D
Artikel Terkait
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
-
Light Shop Jadi Karya Ambisius Kang Full, Siap Bersaing dengan Squid Game!
-
Makna Plankton di Serial Netflix Mr. Plankton Diungkap Penulis, Mendalam!
-
Makna Plankton di Serial Netflix Mr. Plankton Diungkap Penulis, Mendalam!
-
Kembali Kolaborasi dengan Netflix, Zack Snyder Siap Garap Film Action
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan