Haechan NCT dikenal sebagai salah satu member yang sering bersikap manis atau sweet kepada para penggemar. Ia sering membagikan berbagai perhatian kepada para penggemar melalui aplikasi chat khusus yang bisa saling berinteraksi dengan penggemar.
Idol pria yang berzodiak Gemini ini juga tidak jarang bercerita tentang berbagai hal, mulai dari kegiatannya sehari-hari bersama NCT, atau bercerita tentang hal-hal random yang sebenarnya tidak penting-penting sekali.
Namun, justru hal ini lah yang membuat para penggemar semakin dibuat jatuh cinta dengan idol kelahiran tahun 2000 ini.
Terbaru, pada salah satu momen fansign online bersama para penggemar, Haechan menyerang seorang penggemar dengan gombalan ala dirinya.
Seperti dikutip dari unggahan akun Instagram @nct_addict2 beberapa waktu yang lalu, seorang penggemar yang tengah mengobrol dengan Haechan mengajukan pertanyaan tentang siapa saja tiga orang yang paling dicintai Haechan.
“Sebutkan 3 orang yang kamu cintai!” ujar salah satu penggemar tersebut setelah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, seperti dikutip dari bagian caption unggahan tersebut.
Tanpa berpikir panjang, Haechan menjawab bahwa tiga orang yang paling ia cintai adalah Lee Mark, ibu, dan ayahnya.
Sang penggemar kembali bertanya mengapa Haechan tidak menyebut dirinya sendiri. Penggemar tersebut menyuruh Haechan untuk mencintai dirinya sendiri.
“Ah kalau diri sendiri itu tidak kuekspresikan dengan kata,” ujar Haechan menanggapi pertanyaan penggemar tersebut.
Lebih lanjut, sang penggemar menanyakan posisinya sendiri sebagai Sijeuni (sebutan akrab untuk penggemar NCT). Apakah ia tidak termasuk salah satu orang yang dicintai Haechan.
“Kan kukira kamu bilang orang, bukan bidadari atau malaikat,” jawab Haehchan yang kemudian tersenyum menyeringai dan langsung minum untuk mengalihkan rasa salah tingkahnya.
“Aku menang,” ujarnya kemudian.
Tanggapan Penggemar
Menyaksikan Haechan yang melancarkan gombalan kepada salah satu penggemar ini, para penggemar lainnya pun ramai memberikan tanggapan mereka di kolom komentar.
“Bisa aja nih gemini satu,” ujar seorang penggemar dengan nama akun @k***.
“Emang bukan main Gemini satu ini,” timpal penggemar lainnya dengan nama akun @b***.
“Bidadari katanya, manis manis buaya ah,” komentar pemilik akun @y***.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Ada Lagu Loser, Mark NCT Usung Vibe Easy Listening di Album The Firstfruit
-
Unik! Intip Highlight Medley Album Debut Solo Mark NCT 'The Firstfruit'
-
Bantu Korban Kebakaran Hutan di Yeongnam, Haechan NCT Donasi Rp566 Juta
Entertainment
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Resmi! Spider-Man: Brand New Day Rilis 2026, Siapa Saja yang akan Muncul?
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
Terkini
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Review Film All We Imagine as Light: Kesunyian di Tengah Hiruk-pikuk Mumbai
-
Generasi Unggul: Warisan Ki Hajar Dewantara, Mimpi Indonesia Emas 2045?
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!