Solois wanita asal Korea Selatan IU baru saja melangsungkan comeback mini album bertajuk The Winning pada Selasa (20/2/2024).
Bersamaan dengan perilisan mini albumnya yang ke-6 itu, IU juga merilis video musik "Shopper" sebagai lagu utama dalam karya terbarunya tersebut.
Kali ini IU mengusung genre pop-elektro dan rock dengan video musik yang dikemas dengan penuh warna cerah yang menggemaskan. Berdurasi sepajang 5 menit 15 detik, video musik "Shopper" itu turut menghadirkan musisi DPR IAN sebagai bintang tamu.
MV tersebut dibuka dengan penampilan monolog oleh DPR IAN yang mendongengkan cerita tentang sebuah toko unik berisi barang-barang ajaib.
"Alkisah, terdapat sebuah toko. Itu bukanlah toko biasa. Faktanya, toko itu luar biasa dengan barang-barang luar biasa pula," tutur DPR IAN di awal MV "Shopper".
"Ini mungkin membuat kalian bertanya-tanya, siapa yang menaruh barang-barang ini? Apakah seorang Dewa? Peri? Atau mungkin pencuri?" lanjutnya.
Selanjutnya, IU muncul sebagai sang pemilik toko tersebut. Lagu berjalan sembari menampilkan kisah awal IU dalam mendirikan toko ajaib.
Intro lagu "Shopper" mulai terdengar saat IU menuju ke tempat lelang barang. Ia terlihat ingin memiliki benda-benda ajaib tersebut. Namun, nyatanya IU justru mencuri barang-barang ajaib itu, termasuk teropong yang menjadi benda favoritnya.
DPR IAN kemudian hadir dan terjebak dalam misi pencurian bersama IU. Keduanya pun kabur ke tempat lain sebelum tertangkap.
Mini album The Winning sendiri memuat enam lagu baru IU dengan "Shopper", "Love Wins All", dan "Holssi" sebagai lagu utama.
IU turut mengajak sederet selebritas papan atas untuk berkontribusi dalam proyek terbarunya ini, seperti V BTS sebagai pemeran dalam MV "Love Wins All", lalu Tang Wei sebagai pemeran dalam MV "Shh..", hingga Hyein NewJeans dan Cho Won-sun yang berduet dalam lagu "Shh..".
The Winning menjadi mini album terbaru IU setelah penyanyi bernama asli Lee Ji-eun itu terakhir kali comeback pada Desember 2021 lewat mini album bertajuk Pisces.
IU juga dikabarkan tengah bersiap untuk tur dunianya bertajuk "2024 IU H.E.R World Tour Concert".
Ia turut menyambangi Indonesia dalam konser yang berlangsung dua hari pada 27 dan 28 April 2024 di Hall 5-6 ICE BSD, Tangerang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Artikel Terkait
-
Ada Mantan Teman Sekelas, IU Tuntut 180 Orang Terkait Pencemaran Nama Baik
-
Kasual hingga Mid-Formal, Sontek 4 Gaya OOTD ala IU untuk Tampil Modis
-
Konsernya di Seoul Stadium Viral, Ini Profil IU: Gak Cuma Jago Nyanyi Tapi Juga Pintar Akting!
-
Rayakan 16 Tahun Debut, IU Beri Donasi Rp 2,6 Miliar Atas Nama IUAENA
-
Playlist Healing: Lagu K-Pop untuk Mengatasi Heartbreak
Entertainment
-
Austin Butler Dikonfirmasi Main di Film The Barrier Garapan Edward Berger
-
Baru Tayang, Drama Korea When the Phone Rings Puncaki Netflix di 31 Negara
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
Kisah Paladin yang Dibesarkan Mayat Hidup dalam Anime 'Saihate no Paladin'
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
Terkini
-
Ulasan Novel 'Beautiful World, Where Are You': Menggali Makna Hidup dan Cinta
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
17 Tahun Itu Bikin Pusing: Inspirasi Menjadi Gen Z Tangguh Pantang Menyerah
-
Harap Bijak! Stop Menormalisasi Fenomena Pemerasan di Balik Mental Gratisan