Drama Korea garapan SBS yang bertajuk “The Escape of the Seven” tengah bersiap untuk penayangan season keduanya yang sudah ditunggu-tunggu.
SBS telah membagikan suasana saat sesi pembacaan naskah oleh para pemain “The Escape of the Seven” melalui Instagram @sbsdrama.official pada Jumat (23/2/2024).
Para pemain lama kembali hadir dalam drama ini, di antaranya Uhm Ki Joon, Hwang Jung Eum, Lee Joon, Lee Yoo Bi, Shin Eun Kyung, Yoon Jong Hoon dan yang lainnya.
Menariknya, tim produksi juga menggaet pemain baru, yaitu Lee Jung Shin CNBLUE, yang juga ikut dalam sesi pembacaan naskah.
“The Escape of the Seven” menceritakan kisah balas dendam tentang seorang pria yang bercita-cita menjadi raja sebuah kastil yang dibangun berdasarkan berita palsu.
Sedangkan season keduanya yang bertajuk “The Escape of the Seven: Resurrection” akan menceritakan serangan balik dari tujuh orang yang kembali dari neraka dan melawan kejahatan yang bergandengan tangan dengan Matthew Lee (Uhm Ki Joon).
Lee Jung Shin bergabung di season kedua sebagai karakter baru Hwang Chan Sung. Hwang Chan Sung adalah CEO SAVE, perusahaan nomor satu di industri situs portal. Hwang Chan Sung terlihat dingin dan kaku, namun sebenarnya dia adalah sosok yang baik dan penuh kasih sayang terhadap wanita yang dicintainya. Dia diharapkan berperan sebagai pemain kunci dalam kesuksesan rencana besar Matthew Lee.
"The Escape of the Seven" merupakan drama yang digarap oleh sutradara Joo Dong Min dan penulis Kim Sun Ok. Keduanya sebelumnya pernah bekerja sama menggarap drama populer "Penthouse" yang juga mengusung tema balas dendam. Mereka ingin mengulangi kesuksesan "Penthouse" dengan menggandeng pemain drama tersebut seperti Uhm Ki Joon, Shin Eun Kyung, dan Yoon Jong Hoon.
Namun, untuk season kedua, penulis Kim Sun Ok bekerja sama dengan sutradara yang berbeda, yaitu Oh Joon Hyeok dan Oh Song Hee, meningkatkan antisipasi tentang bagaimana alur ceritanya akan berkembang.
Sementara itu, “The Escape of the Seven: Resurrection” dijadwalkan tayang perdana pada 29 Maret 2024 mendatang, setiap Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST. Nantikan terus, ya!
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Sinopsis Home About Us, Drama China yang Dibintangi Qin Lan dan Allen Ai
-
Deretan Rekomendasi Drama Korea Bertema Sageuk, Terbaru The Haunted Palace
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
Deretan Rekomendasi Drakor Thriller Menegangkan, Plotnya Penuh Intrik!
Entertainment
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!