Taeyong NCT baru-baru in hadir sebagai bintang tamu di segmen ‘Waiting Room Live’ yang dipandu oleh ketiga MC program musik ‘M Countdown’, yakni Jaehyun BoyNextDoor, Sung Han Bin ZB1, dan Sohee RIIZE.
Taeyong yang juga tampil untuk mempromosikan lagu barunya ‘TAP’ tersebut berbagi banyak hal kepada ketiga pembawa acara.
Mulai dari persiapan album terbarunya, hingga kisah menarik lainnya yang ia alami baru-baru ini. Termasuk pertemuan singkatnya dengan senior BoA.
Mengutip dari akun Instagram @nct_vibe pada Jumat (8/3/2024), BoA yang juga bertindak sebagai produser untuk unit terbaru NCT WISH, meminta Taeyong untuk memberikan wejangan atau kata-kata disipilin sebagai member senior NCT.
“Aku bertemu sebentar dengan BoA noona, dan ia memintaku untuk sedikit mengomeli NCT WISH, seperti cara U Know hyung dulu ke member NCT,” jelas Taeyong.
Pelantun tembang ‘SHALALA’ itu kemudian mengaku tidak tega setelah melihat para member NCT WISH yang masih sangat muda menurutnya.
“Tetapi, pas aku melihat member WISH, ya Tuhan mereka terlihat seperti para bayi. Aku tidak ingin memberikan arahan. Tetapi, aku cuma ingin memberikan semangat dan percaya diri kepada mereka seperti ‘Kalian pasti bisa!” imbuh Taeyong.
Pernyataan Taeyong pun disetujui oleh ketiga MC yang juga melihat member NCT WISH yang masih muda-muda menurut mereka.
Sikap Taeyong terhadap para juniornya sontak membuat para penggemar salut dengan sikap lembut dan penuh dukungan dari leader NCT tersebut.
“Mbak BoA aja gak tega ngomelin, malah nyuruh Taeyong yang sama gak tegaannya,” ungkap salah satu penggemar.
“Yang paling bener di SM itu ya ‘Yunho Time’ aja,” sahut penggemar lainnya.
“Apalagi melihat muka gemes Sakuya, Ryo, dan Jaehee, Taeyong langsung gak tega,” komentar penggemar yang lain.
“Mbak BoA lucu banget minta Taeyong buat ngomelin bayi-bayinya,” ujar salah seorang penggemar.
Di lain sisi, NCT WISH memulai promosi pertama mereka di ajang panggung musik mingguan Mnet ‘M Countdown’ hari ini dan membawakan 2 buah penampilan lagu, yakni lagu utama ‘Wish’ dan lagu ‘Sail Away’.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
Artikel Terkait
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
NCT Wish 'Poppop,' Ledakan Perasaan Cinta Setelah Jadian
-
Pecahkan Rekor Pribadi! NCT Wish Catat 1,2 Juta Pre-order Album 'Poppop'
Entertainment
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
3 Episode Terbaik Moonrise, Anime Fiksi Ilmiah yang Tayang di Netflix
Terkini
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus