Drama Korea "Signal" yang merupakan salah satu drama misteri yang banyak diminati, saat ini sedang dalam proses produksi untuk musim kedua, membuat para penonton tidak sabar. Hal ini diumumkan secara resmi oleh penulis Kim Eun Hee dan produser Jang Won Seok.
“Kami sedang mempersiapkan ‘Signal’ musim 2 dengan penulis Kim Eun Hee,” tutur produser Jang Won Seok seperti dikutip dari KBIZoom pada Kamis (14/3/2024).
Penulis Kim Eun Hee secara konsisten menyatakan kesediaannya untuk memproduksi "Signal" musim kedua. Dalam sebuah wawancara dengan pers pada tahun 2021, dia berkata bahwa dia ingin mengungkap misteri yang belum sempat diceritakan dalam musim pertama.
“Tidak diragukan lagi ada cerita yang belum terungkap di 'Signal', jadi saya memiliki keinginan dan kemauan yang kuat untuk membuat 'Signal'. 2' dengan cara apa pun yang memungkinkan. Saya ingin menunjukkannya sebelum saya pensiun, apa pun yang terjadi,” ujarnya.
Sementara itu, "Signal" meraih popularitas besar saat ditayangkan pada tahun 2016. Drama ini menceritakan tentang detektif dari masa kini yang mendengar pesan-pesan misterius melalui walkie-talkie.
Pesan misterius tersebut ternyata berasal dari detektif dari masa lalu yang memintanya mengungkap kasus-kasus lama yang belum terpecahkan. Kedua detektif dari masa yang berbeda itu pun terus berkomunikasi melalui walkie-talkie tersebut.
"Signal" mengusung kasus yang diambil dari kisah nyata, yaitu kasus pembunuhan berantai Hwaseong yang terkenal, di mana 10 perempuan diperkosa dan dibunuh.
Musim pertamanya menampilkan nama-nama populer seperti Jo Jin Woong, Kim Hye Soo, Lee Je Hoon, dan masih banyak lagi. Drama ini berhasil mencatat rating pemirsa sebesar 12,5 persen.
Kini, para pecinta drama Korea pun dibuat tidak sabar dengan pengumuman resmi musim kedua, dan berharap para pemainnya masih tetap sama seperti musim pertama.
"Wah, akhirnya! Aku menonton ulang musim pertamanya sebanyak 3 kali sambil menunggu pengumuman ini," tulis salah satu netizen.
"Ini adalah salah satu drama terbaik dengan pemain terbaik. Semoga pemainnya tidak diganti," sahut netizen lainnya.
"Akhirnya ada kepastian juga, aku sudah menunggu lama sekali," netizen lainnya menimpali.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Sinopsis dan Daftar Pemeran Drama Different Princess, Sudah Tamat!
-
Ningning aespa Bawakan Lagu Count On Me untuk OST Drama Korea 'The Midnight Studio'
-
Alur Ceritanya Unik, Pemain 'Chicken Nugget' Mengaku Langsung Kepincut
-
4 Drama Liu Yuning dengan Unsur Persahabatan, Terbaru Eternal Brotherhood
-
Improvisasinya Keren, Adegan Mabuk Kim Soo Hyun Ternyata Nyontek Kim Ji Won
Entertainment
-
7 Rekomendasi Film Horor Terbaik dari tahun 80-an, Sudah Nonton?
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
5 Rekomendasi Film Klasik Ikonik yang Tak Lekang oleh Waktu, Ada Favoritmu?
-
Sinopsis The Comic Bang, Drama China Terbaru Shen Yue dan Wang Jing Xuan
-
Lee Do Hyun Menang Aktor Baru Terbaik Usai Wamil di Directors Cut 2025
Terkini
-
Match Recap Malaysia Masters 2025: Indonesia Loloskan Empat ke Perempat Final
-
Mees Hilgers, Laga Kontra Cina dan Performa Buruknya di Timnas Indonesia
-
Harapan Pupus! Ada 2 Alasan Kekalahan MU dari Spurs Kali Ini Terasa Jauh Lebih Menyakitkan
-
Kembang Goyang Luna Maya Patah Detik-Detik Sebelum Akad, Pertanda Apa?
-
Menanti Magis Ole Romeny: Bisakah Kembali Membuat Kejutan di Lini Depan Timnas Indonesia?