Kim Soo Hyun baru saja comeback dalam drama terbarunya yang berjudul 'Queen of Tears'. Dalam drama ini ia berperan sebagai Back Hyun Woo. Ia menikah dengan Hong Hae In (Kim Ji Won) yang merupakan seorang pewaris dari Queens Group.
Meskipun Baek Hyun Woo menikahi seseorang dengan latar belakang keluarga kaya raya, ia tidak bahagia. Baek Hyun Woo mengalami banyak ujian dalam kehidupan rumah tangganya. Ia terus mengalami banyak tekanan baik dari istrinya sendiri hingga keluarga besar istrinya.
Ketika kesabarannya telah habis, ia menjadi sangat lelah dan ingin bercerai. Secara lengkap, yuk simak 5 masalah yang dihadapi Baek Hyun Woo dalam pernikahannya.
1. Hidup dengan Keluarga Besar Istri
Baek Hyun Woo tinggal dengan keluarga besar istrinya. Ini membuatnya cukup tertekan. Baek Hyun Woo bahkan tidak bisa bernapas lega di rumah. Di rumah tersebut ia hidup dengan mertua, adik ipar dan keluarganya, kakek Hong Hae In dan kekasihnya, dan bibi yang merupakan mantan napi.
Bisa dibayangkan betapa lelahnya Baek Hyun Woo harus selalu menjaga sikap di depan keluarga Hong Hae In. Dapat dikatakan ia tidak memiliki kuasa apapun, bahkan atas dirinya sendiri.
2. Terbebani dengan Rutinitas Makan Malam Keluarga
Sebagai keluarga konglomerat 3 generasi, keluarga Hong Hae In selalu mengadakan makan malam yang wajib dihadiri, bahkan ketika hari libur. Setelah makan malam tersebut, rutinitas berlanjut dengan kegiatan rapat keluarga pada pukul 9.
Tentunya membahas tentang masalah-masalah yang dihadapi oleh perusahaan di bawah naungan Queens Group. Serta mengoordinasikan bagaimana cara menyelesaikannya.
3. Diskriminasi Keluarga
Keluarga Hong mempercayai bahwa setiap lelaki di keluarga Hong yang harus menyiapkan upacara leluhur. Namun ternyata hanya menantu lelaki yang bekerja untuk menyiapkan makanan sebagai ritual.
Ini yang membuat Baek Hyun Woo merasa kesal atas diskriminasi ini, tapi juga tidak bisa melawan. Hal ini juga berlaku bagi seluruh menantu laki-laki di keluarga Hong.
4. Terjebak Hierarki di Rumah dan di Tempat Kerja
Lebih parahnya lagi, Baek Hyun Woo terjebak dalam kondisi hierarki keluarga istrinya. Di rumah ia tidak dihargai, di tempat kerja juga penuh tekanan. Baek Hyun Woo adalah seorang pengacara untuk Queens Group.
Inilah yang membuatnya tidak memiliki waktu untuk bersantai di manapun. Atasannya adalah istrinya, Hong Hae In. Atasan dari istrinya adalah ayah mertuanya. Atasan dari ayah mertuanya adalah kakek dari Hong Hae In.
5. Tidak Dianggap oleh Istrinya
Istrinya tampak tak peduli dengannya, membiarkan ia dipersulit oleh keluarga besar Hong. Dapat dikatakan Baek Hyun Woo menjadi orang suruhan di keluarga tersebu Ia selalu diminta untuk membereskan segala sesuatu kekacauan yang ditimbulkan oleh keluarga Hong. Apalagi dengan hal-hal yang berurusan dengan hukum.
Tumpukan masalah rumah tangga yang dihadapi oleh Baek Hyun Woo membuatnya tidak tahan dan ingin bercerai. Namun ia tidak dapat mengambil keputusan tersebut. Karena mertuanya adalah tipe orang yang akan mempersulit orang-orang yang memutus hubungan dengannya.
Apakah pada akhirnya Baek Hyun Woo dapat bertahan dari pernikahannya yang sulit ini?
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
Entertainment
-
7 Rekomendasi Film Horor Terbaik dari tahun 80-an, Sudah Nonton?
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
5 Rekomendasi Film Klasik Ikonik yang Tak Lekang oleh Waktu, Ada Favoritmu?
-
Sinopsis The Comic Bang, Drama China Terbaru Shen Yue dan Wang Jing Xuan
-
Lee Do Hyun Menang Aktor Baru Terbaik Usai Wamil di Directors Cut 2025
Terkini
-
Mees Hilgers, Laga Kontra Cina dan Performa Buruknya di Timnas Indonesia
-
Harapan Pupus! Ada 2 Alasan Kekalahan MU dari Spurs Kali Ini Terasa Jauh Lebih Menyakitkan
-
Kembang Goyang Luna Maya Patah Detik-Detik Sebelum Akad, Pertanda Apa?
-
Menanti Magis Ole Romeny: Bisakah Kembali Membuat Kejutan di Lini Depan Timnas Indonesia?
-
Gagal Juara Europa League, Tottenham Benar-Benar Berikan Musim Menyakitkan bagi Iblis Merah