Prithviraj Sukumaran, aktor India yang mengawali debutnya dengan berperan dalam film Nandanam tahun 2002. Namanya kian populer usai membintangi film Stop Violence (2002) dan Swapnakoodu (2003).
Kini, pria kelahiran 16 Oktober 1982 itu telah membintangi sejumlah film dengan beragam genre. Diketahui Prithviraj Sukumaran akan merilis terbarunya berjudul The Goat Life pada 28 Maret 2024. Termasuk The Goat Life, berikut lima rekomendasi film India yang dibintangi Prithviraj Sukumaran.
1. Ayyapanum Koshiyyum (2020)
Ayyapanum Koshiyyyum berkisah tentang Ayyappan Nair (Biju Menon), seorang polisi senior yang bertugas di kantor polisi Attappadi. Ayyappan menangkap seorang pensiunan tentara bernama Koshi Kurian (Prithviraj Sukumaran).
Koshi ditangkap karena membawa minuman beralkohol melalui sebuah daerah. Karena tidak terima, Koshi pun melakukan aksi balas dendam kepada Ayyappan Nair.
2. Kuruthi (2021)
Bergenre Thriller, film ini berkisah tentang Ibrahim alias Ibru (Roshan Mathew) yang kehilangan istri dan putrinya. Masalah pun dimulai ketika ada polisi bernama Sathyan (Murali Gopy) menerobos masuk ke rumah Ibru.
Sathyan yang terluka membawa seorang tahanan, Wisnu (Sagar Surya). Dalam film Kuruthi, Prithviraj Sukumaran berperan sebagai polisi bernama Baiq yang ikut terjebak di rumah Ibru.
3. Kaduva (2022)
Berlatar tahun 90-an, film ini berkisah tentang kehidupan seorang petani karet bernama Kaduvakkunnel Kuriyachan (Prithviraj Sukumaran).
Kaduvakkunnel berkonflik dengan Joseph Chandy (Vivek Oberoi), perwira tinggi di Kepolisian Kerala. Konflik antara Kaduvakkunnel dan Joseph cukup menjadi sorotan hingga membuat pemerintah negara bagian India berada dalam masalah.
4. Kaapa (2022)
Film garapan Shaji Kailas ini berkisah tentang Anand (Asif Ali) dan Biju (Anna Ben), pasangan suami istri yang memutuskan untuk pindah ke daerah Thiruvananthapuram.
Masalah pun dimulai ketika Anand menemui seorang gengster bernama Kotta Madhu (Prithviraj Sukumaran). Anand terjebak dalam sebuah konflik persaingan antar gangster.
5. The Goat Life (2024)
The Goat Life merupakan film terbaru Prithviraj Sukumaran yang berdasarkan dari kisah nyata. Film garapan Blessy ini berkisah tentang Najeeb Muhammad (Prithviraj Sukumaran), seorang pekerja migran India yang pergi ke Arab Saudi.
Najeeb berharap dapat mengubah hidupnya menjadi lebih baik. Namun, ia justru malah terjebak dalam situasi yang mengerikan hingga terpaksa mengembala kambing di padang pasir.
Itulah lima rekomendasi film India yang dibintangi Prithviraj Sukumaran. Selamat menonton!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis The Comic Bang, Drama China Terbaru Shen Yue dan Wang Jing Xuan
-
Sinopsis Hi-5, Film Korea yang Dibintangi Lee Jae In dan Ahn Jae Hong
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
Sinopsis Beneath the Undertow, Drama China Terbaru Chen Jianbin dan Chen Ruoxuan
-
Sinopsis A Useful Ghost, Film Terbaru Mai Davika Hoorne dan Most Witsarut
Artikel Terkait
-
5 Film India yang Dibintangi Akshay Kumar, Terbaru Bade Miyan Chote Miyan
-
5 Rekomendasi Film India yang Dibintangi Diljit Dosanjh, Terbaru Ada Crew
-
Ada Fighter, 4 Film India yang Tayang Minggu Ini di Platform Streaming
-
Usai Nonton Film India, Mahfud MD: Elemen Pejabat Korup dan Polisi Jahat Ada Tiap Rezim
-
Mahfud MD Belain 02 Malah Kena Sentil: Lagi Evaluasi Diri?
Entertainment
-
Marvel Hapus 3 Film dari Jadwal Rilis Usai Doomsday dan Secret Wars Ditunda
-
Hugh Jackman Buka Suara soal Kemunculan Wolverine di Avengers: Doomsday
-
Sinopsis Youthful Glory, Drama China Baru Song Wei Long dan Bao Shangen
-
Berhenti Produksi, Serial The Wheel of Time Resmi Tutup Kisah di Season 3
-
Penangkapan Garp Picu Terjadinya Perang Terakhir One Piece, Gimana Bisa?
Terkini
-
Dikabarkan Kembali ke Spanyol, Mampukah Jordi Amat Bersaing di Usia Senja?
-
Review Film Aftersun: Kisah yang Diam-Diam Mengoyak Hati
-
Five Cities Four Women: Saat Para Penyedia Jasa Teman Kencan Butuh Dekapan
-
Bojan Hodak Perpanjang Kontrak usai Persib Back to Back Juara? Cek Faktanya!
-
The Divorce Insurance: Drama Satir Lee Dong Wook Soal Cinta dan Perceraian