Film horor memang memiliki daya tarik yang sulit untuk dilewatkan, ya! Mulai dari alur cerita yang bikin tegang, penataan musik yang buat jantung berdebar, sampai ke suguhan visual yang mengerikan, semuanya berpadu apik menjadi suatu suguhan yang buat penontonnya bisa merinding sampai ketakutan.
Nah, bagi kamu penikmat tontonan bergenre horor, jangan sampai melewatkan sederet film horor Korea berikut ini ya!
1. Exhuma
Exhuma, film horor Korea yang viral belakangan ini berkisah tentang sepasang dukun muda yang suatu hari dipinta oleh sebuah keluarga Korea yang bermukim di Los Angeles untuk menyelamatkan bayi mereka dari gangguan mistis.
Dengan kemampuannya, kedua dukun muda itu menyimpulkan bahwasannya keluarga tersebut terikat kutukan leluhur yang disebut dengan panggilan dari kubur.
Untuk menghancurkan ikatan, keluarga tersebut harus melakukan pembongkaran makam untuk melepaskan roh sang leluhur.
Mereka pun meminta bantuan peramal fengsui (Choi Min-sik) dan seorang petugas pemakaman (Yoo Hae-jin) untuk menemukan kuburan tersebut.
Setelah ditelusuri, kuburan yang dimaksud berada di sebuah desa terpencil di Korea. Alhasil, pembongkaran makam pun dilakukan, namun siapa yang akan mengira, kalau di saat bersamaan ada sesuatu yang jahat ikut terbebas.
2. The Wailing
Selanjutnya, ada The Wailing! Film horor asal Korea satu ini mengisahkan tentang perjalanan seorang polisi dalam mengungkap praktik perdukunan nan keji di desanya.
Semuanya bermula, ketika lingkungan tempatnya tinggal sekaligus wilayah kerjanya itu mendadak terjadi kasus pembunuhan beruntun dengan sederet kesamaan dari para pelakunya.
Diceritakan, tiap pelaku pembantaian miliki gangguan kulit yang sama. Namun, berhubung ciri tersebut sulit disangkut-pautkan dengan kasus pembunuhan.
Kasus pun diusut tanpa memperhatikan kesamaan dari para pelaku. Sampai kemudian terdengarlah desas-desus, bahwa ada seorang pria paruh baya asal Jepang yang dicurigai sebagai dalang di balik kejadian aneh di sana.
Sang polisi beserta rekan dan keponakannya itu, mencoba menyelusuri kebenaran dengan mendatangi tempat tinggal si pria Jepang. Sesampai di sana didapati sederet bukti yang menyudutkan pria Jepang sebagai pelakunya.
Tak lama dari perbuatan onar sang polisi di kediaman si pria Jepang, putri semata wayangnya itu menunjukkan gelagat yang mencurigakan.
Putri kecil yang biasanya manis itu mendadak jadi kasar dan pemarah, juga miliki gangguan kulit yang sama persis dengan pelaku pembantaian.
Benar saja setelah diusut rupanya putri sang polisi tersebut tengah dirasuki roh jahat. Sang polisi pun berusaha sekuat tenaga untuk menyelamatkan putrinya agar tak bernasib buruk seperti para korban lainnya.
3. Don't Click
Terakhir, ada Don't Click! Film Korea yang mengusung genre horor satu ini miliki kisah tentang sepasang saudari yang mendapat teror kematian dari roh jahat yang bersemayam dalam sebuah klip video terlarang. Semuanya bermula ketika sang adik dengan sengaja menonton klip video yang disebut miliki kekuatan magis.
Dan sesuai desas-desus yang beredar, siapa pun yang menonton klip video tersebut akan dihantui sampai menemui ajalnya. Sontak saja setelah menyaksikan klip video tersebut sang adik mulai dihantui oleh sesosok arwah wanita.
Sang kakak berserta pasangannya pun mencoba menyelamatkan sang adik dengan segala cara. Namun, nahas sebagai penonton video yang sama, keduanya pun turut menjadi target si arwah penebar teror kematian.
Nah, itulah tadi 3 film horor Korea yang wajib masuk watchlist kamu! Selamat menyaksikan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
Termasuk Sorry Again, Ini 3 Drama Korea Jun So Min yang Wajib Disaksikan!
-
3 Film Beragam Genre Dibintangi Austin Butler yang Pantang Buat Dilewatkan!
-
Curi Antensi di Mr. Plankton, Ini 3 Drama Korea yang Dibintangi Lee You Mi
-
3 Rekomendasi Film yang Dibintangi Julia Roberts, Ada Leave the World Behind
Artikel Terkait
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Bidik Pasar K-Beauty, PYFAGROUP Gandeng Perusahaan Kecantikan Terkemuka di Korea
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
Entertainment
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
Terkini
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya