Taylor Swift beri kejutan pada penggemar dengan merilis album babak kedua dari album terbarunya The Tortured Poets Department.
Solois wanita tersebut baru saja merilis album baru bertajuk The Tortured Poets Department pada Jumat (19/4/2024) waktu setempat.
Namun, seolah tak cukup beri kejutan, Taylor Swift kembali merilis album tersebut dalam versi antalogi dengan tambahan 15 lagu baru.
"Ini kejutan jam 2 pagi: The Tortured Poets Department adalah album GANDA rahasia," ungkap Taylor Swift lewat unggahan terbaru di Instagram pribadinya, dikutip pada Jumat (19/4/2024).
"Aku menulis begitu banyak puisi yang menyiksa dalam 2 tahun terakhir dan ingin membagikan semuanya dengan kalian, jadi inilah babak kedua dari TTPD: The Anthology, 15 lagu tambahan. Dan sekarang ceritanya bukan punyaku lagi, tetapi ini semua punya kalian," lanjutnya.
Perilisan album kedua dari The Tortured Poets Department (TTPD) ini membuat Taylor Swift merilis 31 lagu baru yang menjadi bagian dari album ke-11 sang musisi.
Bertajuk The Tortured Poets Department: The Anthology, semua lagu tampak masuk ke dalam album tersebut.
Terdapat 15 lagu baru, di antaranya The Black Dog, imgonnagetyouback, The Albatross, Chloe or Sam or Sophia or Marcus, How Did It End?, So High School, I Hate It Here, ThanK you AIMee, I Look in People's Window, The Prophecy, Cassandra, Peter, The Bolter, Robin, dan The Manuscript.
Melalui unggahannya, musisi berusia 34 tahun itu juga menuturkan bahwa album barunya ini mewakilkan seluruh kejadian, sentimen, pendapat, hingga sejumlah momen singkat yang terjadi dalam hidupnya.
"Periode kehidupan penulis ini sudah berakhir, bab ini ditutup dan rampung. Tidak ada yang perlu dibalas, tak ada yang perlu diselesaikan setelah luka telah sembuh," ungkap Taylor Swift.
"Begitu kita menceritakan kisah paling menyedihkan dari kita, kita bisa terbebas darinya. Dan yang tersisa hanyalah puisi-puisi yang menyiksa," lanjutnya.
Menurut sang penyanyi, album ini sudah ia simpan selama dua tahun terakhir. Bila menelisik pada segi waktu, masa tersebut bersamaan dengan berakhirnya hubungan Joe Alwyn dan Taylor Swift setelah menjalin hubungan enam tahun lamanya. Keduanya dikabarkan berakhir pada April 2023 lalu.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Suho EXO Terpilih Jadi Duta Kehormatan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia
-
Pergi ke Luar Angkasa, Katy Perry: Saya Sangat Merekomendasikan Ini
Artikel Terkait
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Rayakan Paskah 2025: Ini Dia Lagu Rohani yang Bikin Ibadahmu Lebih Bermakna
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Entertainment
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
Terkini
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak