Film fiksi ilmiah Rebel Moon - Part Two: The Scargiver menduduki posisi teratas top 10 global film berbahasa inggris di Netflix pada 15-21 April 2024.
Film ini merupakan sekuel dari Rebel Moon - Part One: A Child of Fire garapan sutradara Zack Snyder rilisan tahun 2023.
Menyadur dari laman Variety pada Rabu (24/4/2024), film ini berhasil memperoleh 21,4 juta penonton dalam tiga hari pertama perilisannya, walaupun angkanya sedikit di bawah pencapaian bagian satu sebanyak 23,9 juta penonton dalam waktu yang sama.
Rilis Rebel Moon - Part Two: The Scargiver juga memberi dorongan Rebel Moon - Part One: A Child of Fire untuk kembali masuk lima besar dengan 5,5 juta penonton.
Selain itu, film Woody Woodpecker Goes to Camp dan What Jennifer Did juga mencuri atensi dengan masing-masing mencapai 18,8 juta dan 16,3 juta penayangan.
Rebel Moon - Part Two: The Scargiver melanjutkan kisah epik Kora dan para prajurit yang masih bertahan. Mereka bersiap untuk mengorbankan segalanya dalam pertempuran melawan Motherworld, sebuah kekuatan jahat yang mengancam kedamaian.
Bersama warga Veldt yang pemberani, mereka bertarung untuk mempertahankan desa mereka yang kini menjadi tempat baru bagi mereka yang kehilangan rumah akibat konflik.
Sebelum pertempuran dimulai, para prajurit harus menghadapi masa lalu mereka, berujung pada pengungkapan alasan mereka ikut berjuang.
Para pemberontak bersiap untuk bertempur melawan kekuatan jahat Motherworld kala ikatan-ikatan kuat terjalin, pahlawan-pahlawan bangkit, dan legenda-legenda terlahir.
Sofia Boutella kembali memerankan Kora untuk melanjutkan perjuangannya, sementara Ed Skrein kembali sebagai Atticus Noble.
Para pemberontak lain yang muncul dalam film sebelumnya juga kembali, di antaranya Michiel Huisman, Djimon Hounsou, Doona Bae, Staz Nair, dan Anthony Hopkins.
Sekuelnya juga menampilkan Fra Fee, Cleopatra Coleman, Stuart Martin, Ingvar Sigurdsson, Alfonso Herrera, Cary Elwes, Rhian Rees, Elise Duffy, Sky Yang, dan Charlotte Maggi.
Berdurasi 2 jam 3 menit, Rebel Moon - Part Two: The Scargiver saat ini bisa kamu saksikan di platform streaming Netflix.
Baca Juga
-
Digarap Sam Raimi, Film Send Help Raih Rating 93% di Rotten Tomatoes
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
-
Maju Satu Pekan, Film Ready or Not 2: Here I Come Tayang 20 Maret 2026
-
35 Tahun Berlalu, Sam Raimi Sebut Sekuel Film Darkman Sedang Disiapkan
-
Chris Pratt Beber Pernah Edit Foto Dirinya Jadi Batman, Akui Tak Cocok
Artikel Terkait
Entertainment
-
Sinopsis The Practical Guide to Love, Drama Korea Romansa Baru Han Ji Min
-
Yoshi Resmi Hadir, Trailer Terbaru The Super Mario Galaxy Movie Jadi Sorotan
-
Denada Pernah Sebut Anak adalah Segalanya, Netizen Singgung soal Ressa
-
Trailer Daredevil: Born Again Season 2 Lebih Kelam, Matt Murdock Menghilang
-
Cara Ekstrem Ros BLACKPINK Hindari Paparazi: Pakai Wig Nenek Selama 6 Bulan
Terkini
-
Hotel Rajawali
-
Film Kafir: Gerbang Sukma, Kembalinya Karma yang Datang Menagih Nyawa!
-
Aktor Dibalik Layar: Alexander Zwiers Disebut Tokoh Sentral Naturalisasi
-
4 Sunscreen Stick dengan Blue Light Protection, Praktis untuk Daily Use
-
Return to Silent Hill: Adaptasi Horor yang Mengecewakan dan Gagal Total!