Beberapa dari kalian pasti ada yang menyukai film action, terutama tentang tinju atau boxing karena tidak pernah membosankan saat ditonton. Film tentang olahraga atau seni bela diri ini sangat laris di industri layar lebar. Pasalnya, tinju menjadi salah satu olahraga paling populer di Amerika Serikat.
Banyak petinju profesional yang sangat terkenal, seperti Muhammad Ali, Mike Tyson, dan masih banyak lainnya. Banyak kisah para petinju profesional yang diangkat ke dalam film.
Film tentang tinju atau boxing juga berisi nilai-nilai kehidupan seperti perjuangan, semangat, kerja keras, dan ketekunan. Untuk kamu yang tertarik, kamu wajib menonton rekomendasi film tentang tinju di bawah ini.
1. The Fighter (2010)
Film yang disutradarai oleh David O. Russell ini menceritakan tentang kisah nyata kehidupan petinju Micky Ward dan saudara laki-lakinya yang bernama Dickie Eklund. Dickie merupakan mantan petinju yang berjuang melawan kecanduan narkoba.
Micky Ward (diperankan oleh Mark Wahlberg) tak hanya menghadapi tantangan di dalam ring tinju saja, ia harus berusaha untuk memperbaiki hubungan dengan keluarganya yang kompleks.
Sementara itu, Dickie Eklund (diperankan oleh Christian Bale) berjuang untuk melawan kecanduan narkoba yang menghancurkan kariernya.
2. Jungleland (2019)
Film ini mengikuti perjalanan dua bersaudara, Stanley Kaminski (diperankan oleh Charlie Hunnam) dan Lion Kaminski (diperankan oleh Jack O’Connell) yang terlibat dalam dunia tinju bawah tanah.
Mereka berharap jika kemenangan dalam pertandingan tinju tersebut akan membawa mereka menuju kebebasan finansial uang mereka idamkan. Namun, perjalanan itu tentu memiliki berbagai rintangan dan konflik yang menguji hubungan antara kedua bersaudara tersebut.
3. Million Dollar Baby (2004)
Million Dollar Baby merupakan film tentang petinju profesional yang disutradarai oleh Clint Eastwood. FIlm ini mengisahkan tentang Maggie Fitzgerald (diperankan oleh Hilary Swank), seorang wanita muda yang bercita-cita menjadi petinju profesional.
Meskipun sering ditolak oleh banyak pelatih tinju, akhirnya ia menemukan seorang pelatih tua yang keras dan tegas bernama Frank Dunn (diperankan oleh Clint Eastwood).
Di bawah bimbingannya, Maggie menunjukkan bakat yang luar biasa dan tekad yang kuat. Namun, dalam perjalanan kariernya, Maggie mengalami kejadian tragis yang mengubah segalanya. Hingga ia pun harus menghadapi pilihan-pilihan yang menyakitkan.
4. The Survivor (2021)
Film yang disutradarai oleh Barry Levinson ini didasarkan pada kisah nyata Harry Haft (diperankan oleh Ben Foster), seorang tahanan kamp konsentrasi selama Perang Dunia II yang dipaksa untuk bertarung di dalam ring tinju oleh penjaga kamp.
Harry merupakan seorang pria Yahudi yang selamat dari Holocaust dan terlibat dalam dunia tinju profesional di Amerika Serikat.
Masa lalu dan trauma terus membayanginya di tengah perjalanannya menjadi seorang petinju profesional. Ia pun berusaha untuk menemukan kedamaian dalam hidupnya. Namun, hal itu sulit dilakukannya, terutama saat kenangan tentang wanita yang ia cintai dan kehilangan yang tak tergantikan.
Itulah beberapa rekomendasi film tentang tinju atau boxing yang wajib kamu tonton. Kisahnya yang insipiratif dan penuh perjuangan akan membuatmu termotivasi untuk tidak menyerah. Tunggu apa lagi? Cus, langsung tonton film-filmnya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Minim Budget? Ini 4 iPhone Harga 3 Jutaan yang Masih Worth It Tahun 2025
-
5 Spot Berburu Takjil Murah dan Enak di Jogja, Ada yang Gratisan Juga!
-
Tampil Fresh dan Elegan! Ini 3 Dress Putih untuk Lebaran yang Wajib Dicoba
-
3 Lip Velvet Brand Korea Terbaik yang Lembut dan Tahan Lama, Wajib Coba!
-
4 Rekomendasi Sepatu Running Nyaman dan Anti Pegel, Cocok untuk Pemula!
Artikel Terkait
-
Persaingan Film Lebaran 2025, Norma: Antara Mertua dan Menantu Paling Tak Diminati
-
Jejak Ray Sahetapy di Hollywood, Peran yang Terhapus dari Captain America: Civil War
-
Sinopsis Setetes Embun Cinta Niyala, Film Lebaran Tayang di Netflix
-
Review Film All We Imagine as Light: Kesunyian di Tengah Hiruk-pikuk Mumbai
-
Remake Film Mendadak Dangdut: Apa yang Berubah?
Entertainment
-
'Weak Hero Class 2' Tayang April, Kelanjutan Kisah Yeon Si Eun di SMA Baru!
-
Spider-Man: Brand New Day, Jembatan Multiverse MCU ke Avengers: Doomsday
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
'Yumi's Cells' Kembali dengan Season 3, Kim Go Eun Kembali Memerankan Yumi
-
Kenalan Sama Kechun, Bintang Drama Pendek yang Jadi Sensasi di TikTok
Terkini
-
Ulasan Manga Sesame Salt and Pudding: Potret Romantis Pernikahan Beda Usia
-
Ulasan Novel Notes from Underground: Memahami Pemikiran Eksistensialis
-
Review Film Pabrik Gula: Teror dengan Kombinasi Kocak yang Seru Banget!
-
Tampil Gacor di Timnas Indonesia, Ole Romeny Sebut Ada Andil dari Patrick Kluivert
-
First Impressions Drama 'Korea The Divorce Insurance', Worth It Gak Sih?