Selama ini, kita mengenal tokoh Mufasa sebagai ayah dari Simba, sekaligus Raja dari Pride Land di film animasi The Lion King. Akan tetapi, tahukah kamu bahwa sejatinya Mufasa bukanlah asli keturunan dari Raja Pride Land terdahulu? Benar, Mufasa tidak terlahir sebagai pangeran sebagaimana Simba.
Melansir dari laman BBC pada Jumat (3/5/2024), hal ini sudah terkuak di teaser kelanjutan film The Lion King, Mufasa: The Lion King, yang sudah tayang beberapa waktu lalu di kanal Youtube Walt Disney Studios. Walau hanya berdurasi satu menit saja, dalam teaser tersebut terdapat banyak petunjuk mengenai isi dari filmnya nanti.
Mulai dari latar tempat, tokoh yang akan muncul, pengisi suara, dan petunjuk mengenai isi film nanti. Salah satunya adalah latar belakang dari tokoh Mufasa yang sesungguhnya.
Dalam teaser tersebut, Rafiki, menceritakan sedikit tentang latar belakang Sang Raja. Di antaranya dia menyebut "tanpa setetes bangsawan dalam darahnya". Dalam hal ini yang dimaksud oleh Rafiki adalah Mufasa.
Masih dari sumber yang sama, Disney telah mengungkapkan bahwa di masa lalu Mufasa bertemu dengan anak singa lain bernama Taka, pewaris takhta sesungguhnya dari kerajaan, yang kemudian membawa Mufasa ke dalam keluarganya.
Selama di teaser, Mufasa memang selalu tampak sendirian ditemani oleh teman-temannya yang lain. Bukan seperti di film The Lion King yang tetap menyinggung banyak soal hubungan Simba dan Mufasa.
Nah, dari sini muncul spekulasi dari berbagai pihak bahwa Taka ini adalah nama kecil dari Scar. Seperti yang kita tahu bahwa selama ini Scar dikenal sebagai paman dari Simba, sedangkan dalam teaser sama sekali tidak diperlihatkan sosok keluarga Mufasa.
Bisa jadi di masa lalu, Taka (yang dispekulasikan sebagai Scar) mengangkat Mufasa sebagai saudaranya. Namun, entah mengapa justru Mufasa yang dijadikan sebagai raja, inilah yang kemudian membuat Taka beralih menjadi sosok Scar yang jahat.
Sebagaimana dulu sempat disinggung bahwa dalam film Mufasa: The Lion King ini akan menceritakan tentang bagaimana Scar mendapat bekas-bekas lukanya, mungkin cerita tadi akan menjadi latar belakangnya.
Kendati demikian, apa yang menyebabkan Mufasa bisa menjadi seorang raja masih belum dapat dipastikan, penjelasan di atas hanya dugaan sementara berdasarkan petunjuk dari teaser. Kalau menurutmu, bagaimana?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Pindah ke Yamaha, Pramac Ingin Pertahankan Mentalitas Seperti di Ducati
-
Respons Pecco Bagnaia Usai Tes Barcelona, Terpantau Rukun dengan Marquez
Artikel Terkait
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Salah Santet, Film Horor-Komedi yang Angkat Kearifan Lokal Indonesia-Malaysia
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung