UN1TY adalah boy group Indonesia yang mewarnai belantika musik tanah air mulai 9 Desember 2019. Singel debut mereka, "Coba Cintaku", sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu.
Perjalanan karier UN1TY melalui banyak rintangan. Sebagai grup vokal, mereka harus melakukan promosi yang tepat agar dilirik penikmat musik di tengah gempuran grup idola K-Pop.
Selain itu, UN1TY juga harus merelakan tiga personilnya hengkang dari grup sehingga kini tersisa 5 personil saja. Terdiri dari Shandy, Fenly, Fajri, Zweitson, dan Fiki.
Walau tergolong masih underrated, kualitas UN1TY tidak patut diremehkan. Berikut ini penulis merangkum tiga alasan mengapa kamu wajib kepoin mereka.
1. Lima personil penuh bakat
Terbentuk dari audisi 1ID Music 2019, pemilihan personil UN1TY tidak sembarangan. Mereka memang dipilih karena memiliki potensi besar yang dibutuhkan sebagai idola. Lima member UN1TY mampu bernyanyi, menari, rap, menulis lagu, dan bermain alat musik.
Kemampuan yang paling menonjol dari Shandy cs adalah menyanyi. Suara mereka sangat merdu dan pandai dalam harmonisasi, begitu juga dengan rap. Shandy dan Zweitson misalnya. Meski diposisikan sebagai vocal line, mereka juga bisa menjadi rapper.
UN1TY juga punya dua penulis lagu dan komposer andalan, yakni Zweitson dan Fiki. Mereka terlibat untuk menulis singel UN1TY seperti "8=1" dan "Restu Waktu".
2. Lagu-lagu easy listening khas pop Indonesia
Hampir lima tahun berkarya, grup asuhan Kapital Entertainment (dulu 1ID Entertainment) ini telah menelurkan satu album bertajuk "In Diversity" dan 12 singel.
Diproduseri Patrick Effendy, 12 lagu yang telah mereka rilis easy listening dengan beragam warna musik. Ada pop balada, pop dansa, EDM, serta sentuhan hip-hop.
Walau turut mengambil inspirasi dari K-Pop, UN1TY tidak serta merta mengikuti konsep musik K-Pop pada umumnya. Lagu-lagu mereka tetap terasa kental sebagai musik pop Indonesia yang enak didengar.
3. Fan service yang kreatif dan intens
Selain musik, fan service sebagai grup idola sangat penting untuk menjaga keharmonisan dan ikatan batin antara idola dan penggemar. Hal ini sangat disadari oleh pihak management dan personelnya.
Maka dari itu, sejak debut mereka aktif berkomunikasi dengan YouN1T (nama fanbase UN1TY) di media sosial terkhusus Twitter. Mereka beberapa kali mengadakan acara khusus dengan penggemar, seperti fansign dan fanmeeting.
Mereka juga membangun kanal YouTube dengan rutin membagikan vlog ataupun konten cover menyanyi atau dance.
Management bahkan kreatif menciptakan nama acara sendiri seperti intimate tour dan fun dating.
Mulai tahun 2022, UN1TY membuka YouN1T membership atau UN1TY Official Fanclub. Lewat program ini, YouN1T yang bergabung akan mendapatkan keuntungan dan fan service yang lebih memuaskan.
Itu tadi tiga alasan kenapa kamu wajib kepoin tentang UN1TY. Mereka adalah boy group asli Indonesia patut didukung karena kualitasnya. Nggak kalah dari boy group dari luar negeri, deh!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Series Garapan Hitmaker Studios, Tayang di WeTV!
-
Selamat! Shenina Cinnamon Menang Penghargaan Festival Film di Filipina
-
3 Series Maxime Bouttier yang Tayang Tahun 2024, Temanya Dark!
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Nicholas Saputra Siap Bintangi Film 'Tukar Takdir', Adaptasi Buku Laris!
Artikel Terkait
-
Project Pop Gaet UN1TY dan Nagita Slavina Nyanyikan Versi Baru Lagu 'Ade'
-
Personil UN1TY Buka-bukaan di Podcast Perdana, Shandy Doyan Ngeluh?
-
UN1TY Rilis Album Patah Hati: Awal Terbaik, Versi Live yang Apik!
-
Road to Meet & Greet RIIZE on Richeese Land Sukses Digelar
-
Gilang Dika soal Alasan Keluar dari UN1TY: Merasa 'Stuck' di Situ Aja
Entertainment
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
3 Drama Thailand yang Dibintangi Hana Lewis, Terbaru Ada Love and Scandal
-
SHINee Love Like Oxygen: Sakitnya Kehabisan Napas Karena Cinta
-
3 Rekomendasi Film Angelina Jolie Bergenre Fantasi
-
4 Film yang Dibintangi Vikrant Massey di Tahun 2024, Terbaru Ada The Sabarmati Report
Terkini
-
Ulasan Buku Ulama, Pewaris Para Nabi: Mengenalkan Tugas-Tugas Ahli Agama
-
Panggil 26 Pemain untuk Piala AFF Wanita, Garuda Pertiwi Bawa Bekal Positif
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni