Thariq Halilintar membeberkan persiapan apa saja yang sudah mulai ia lakukan bersama Aaliyah Massaid untuk mempersiapkan pernikahan mereka berdua.
Pada salah satu kesempatan wawancara bersama awak media, Thariq mengakui tentang recana awalnya mengenai tempat yang akan ia gunakan untuk melamar Aaliyah.
Thariq mengatakan awalnya ia ingin melamar Aaliyah di Korea, tetapi terhalang visa yang tertunda, sehingga ia memutuskan untuk mencari taman bunga yang dekat saja untuk melangsungkan kejutan lamarannya tersebut.
“Rencana itu sebenarnya aku pengen di Korea, tapi alhamdulillah gak dapet visanya, maksudnya keluarnya agak tertunda, jadi kita coba cari taman bunga yang deket-deket,” ujar Thariq dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (27/5/2024).
Ia pun mengakui sepertinya rencananya untuk memberikan kejutan kepada Aaliyah berhasil.
“Kayaknya berhasil ya, kalo dari ekspresinya harusnya berhasil ya,” ungkapnya kemudian.
Thariq Halilintar pun mengungkapkan persiapan apa yang akan ia lakukan dalam waktu dekat ini. Adik dari Atta Halilintar ini mengungkapkan bahwa dirinya akan mempersiapkan acara lamaran keluarga terlebih dahulu.
“Persiapannya sekarang kita mau nyiapin acara lamaran keluarga dulu sih. Itu sih, masalahnya keluarga kita tuh banyak banget kan. Keluarga aku tuh, apalagi keluarga akunya, keluarga aku besar, jadi harus nyari tempat yang muat semuanya,” ujarnya kemudian sembari mengatakan masalah apa yang tengah ia hadapi sekarang ini.
“Doain, bismillah semuanya dateng ya,” ucap Thariq ketika ditanya apakah seluruh keluarga Gen Halilintar akan berhadir dalam acara lamaran keluarga tersebut.
Calon pendamping hidup Aaliyah Massaid itu mengatakan saat ini ia tidak bisa mengungkapkan tanggal pasti tentang kapan acara laraman keluarga ataupun pernikahan mereka kepada awak media.
“Tanggalnya belum ada yang bisa aku spill, tapi InsyaAllah pengennya itu gak berlama-lama, pengen menyegerakan, satu hal yang menurutku penting,” ujarnya lebih lanjut.
Ia juga mengungkapkan progress persiapan pernikahannya dengan Aaliyah. Mereka sudah mulai mempersiapkan gedung, baju, dan lain sebagainya.
“Udah mulai survei, udah mulai nyari semuanya lah, gedung, baju, dan lain-lain,” ungkap Thariq kemudian.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Silsilah Keluarga Aaliyah Massaid: Thariq Halilintar Bakal Nikahi Anak Bangsawan
-
Beda Nasib dengan Fuji, Kakak Aaliyah Massaid Mujur Saat Main Film Sampai Dapat Nominasi Penghargaan
-
Pendidikan Rio Haryanto, Pembalap RI Baru Saja Lamar Keponakan Sandiaga Uno
-
Aaliyah Massaid Suku Mana? Ternyata Punya Darah Campuran Belanda Hingga Sunda
-
Kekayaan Rio Haryanto, Berani Lamar Athina Papadimitriou Keponakan Sandiaga Uno
Entertainment
-
Onadio Leonardo Ungkap Pelajaran Berharga usai Jalani Rehabilitasi Narkoba
-
Dikonfirmasi Agensi, Shin Eun Soo dan Yoo Seon Ho Resmi Berpacaran
-
Selamat! DxS SEVENTEEN Debut di Billboard 200 Lewat Mini Album Serenade
-
Jang Dong-ju Muncul ke Publik, Ungkap Hidupnya Hancur karena Hacking
-
Shin Sae Kyeong Dikabarkan Membintangi Drama Romantis Baru Adaptasi Webtoon
Terkini
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Lia ITZY, Cozy dan Stylish Setiap Hari!
-
Dihantui Fakta Minor 3 Pelatih Terdahulu, Bisakah John Herdman Catatkan Debut Manis di Indonesia?
-
Gasing Tengkorak: Permainan Terlarang yang Membuka Pintu Kematian
-
Peluang Pedro Acosta ke Ducati Lenovo? Pilihan Paling Realistis
-
Belajar Tinggal