Choi Woong, aktor asal Korea Selatan yang mengawali debut aktingnya dengan tampil dalam drama The Bridal Mask tahun 2012. Namanya dikenal luas setelah ia berperan sebagai Choi Kwang Soo dalam drama Secret (2013).
Kini, pria kelahiran 28 Desember 1986 ini pun telah membintangi sejumlah drama Korea. Drama terbarunya berjudul Scandal akan tayang perdana pada 17 Juni 2024 mendatang. Termasuk Scandal, berikut tiga rekomendasi drama Korea yang dibintangi Choi Woong sebagai pemeran utama.
1. I Hate You, Juliet! (2019)
I Hate You, Juliet berkisah tentang selebriti papan atas bernama Cha Yool (Lee Hong Ki). Setelah tersengat listrik, tiba-tiba ia dapat mengetahui isi pikiran orang lain.
Kemudian, Cha Yool bertemu dan jatuh cinta kepada Gu Na Ra (Jung Hye Sung). Dalam drama yang disutradarai oleh Kim Jung Kwon ini, Choi Woong berperan sebagai tokoh bernama Bong Joon Mo.
2. No Matter What (2020)
Drama garapan Sung Joon Hae ini berkisah tentang lila-liku kehidupan empat pemuda dan pemudi. Mereka adalah Kang Dae Ro (Choi Woong), Joo Bo Ra (Na Hye Mi), Shin Ah Ri (Jung Min Ah) dan Na Joon Soo (Jung Heon).
Dae Ro adalah seorang pengantar barang yang penuh semangat. Joo Bo Ra ialah ahli cuaca yang sedang naik daun. Sementara Ah Ri, penulis penyiaran yang tak kenal takut dan Joon Soo merupakan CEO sebuah perusahaan rintisan yang kompeten serta mudah marah.
3. Scandal (2024)
Scandal berkisah tentang dua wanita yang memiliki keinginan yang berbeda. Moon Jung In (Han Chae Young), seorang CEO agensi hiburan yang ambisius. Dia rela melakukan apa saja agar keinginnya terwujud terutama yang berhubungan dengan uang. Sementara Baek Seol Ah (Han Bo Reum) adalah penulis skenario yang hendak membalas dendam.
Choi Woong berperan sebagai Seo Jin Ho, calon aktor dan tunangan Baek Seol A. Seo Jin Ho berjanji akan menghabiskan sisa hidupnya bersama Baek Seol Ah. Namun, Jin Ho malah tiba-tiba menghilang di hari pernikahan mereka.
Itulah tiga rekomendasi drama Korea yang dibintangi Choi Woong sebagai pemeran utama. Selamat menyaksikan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
Artikel Terkait
-
Berapa Usia Moon Gabi, Model yang Punya Hubungan dengan Jung Woo Sung
-
Ingin Kuliah Gratis di Korea Selatan? Cek 8 Beasiswa Ini Sekarang Juga!
-
Berapa Umur Jung Woo Sung? Belum Nikah Tapi Sudah Jadi Ayah!
-
24 Jam Diserang Suara Bising: Begini Kisah Penduduk Perbatasan Korsel-Korut yang Tak Bisa Tidur!
-
Jelang Konser di Jakarta, 10CM Antusias Sapa Fans: Saya Tidak Sabar
Entertainment
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda