Drama Korea terbaru garapan MBC yang bertajuk 'Motel California' telah mengumumkan Lee Se Young dan Na In Woo sebagai pemeran utamanya, membuat penonton makin tidak sabar.
Mengusung genre romantis, naskah 'Motel California' ditulis oleh Lee Seo Yoon dan disutradarai oleh Jang Joon Ho dan Kim Hyung Min. Drama ini dibuat berdasarkan novel karya Shim Yoon Seo yang berjudul 'Home, Bitter Home' yang terbit pada tahun 2019.
Selain mengusung bintang papan atas sebagai pemeran utama, 'Motel California' juga memiliki alur cerita yang menarik, lho! Yuk simak sinopsisnya berikut ini.
Sinopsis Drama Korea 'Motel California'
Kang Hee (diperankan oleh Lee Se Young) adalah seorang wanita yang tumbuh di sebuah motel pedesaan bernama Motel California karena sang ayah mengelola motel di kampung halamannya tersebut.
Keluarga Kang Hee sering menjadi bahan gosip oleh penduduk setempat karena latar belakangnya yang berbeda. Dia merupakan anak ras campuran karena ibunya berasal dari ras campuran. Akibat sering digunjingkan, Kang Hee mengalami luka batin sejak kecil.
Kang Hee menyukai teman masa kecilnya, Chun Yeon Soo (diperankan oleh Na In Woo) yang merupakan cinta pertamanya.
Ketika berusia 20 tahun, Kang Hee meninggalkan kampung halamannya dan merantau ke Seoul. Dia bekerja sebagai desainer interior dan berhasil membangun karier yang gemilang.
Namun, dia memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya karena sebuah alasan. Di sana, dia bertemu kembali dengan Chun Yeon Soo, cinta pertamanya.
Cheon Yeon Soo kini bekerja sebagai dokter hewan di desa. Dia adalah pria setia yang hanya mencintai satu wanita sepanjang hidupnya, yaitu Kang Hee.
Meskipun para petani di desa itu terus-menerus mencoba menjodohkan Cheon Yeon Soo dengan putri-putri mereka, dia terus menolaknya dan membiarkan rumor palsu beredar bahwa dia menjalin hubungan serius dengan sesama dokter hewan.
Namun, ternyata cinta pertamanya, Kang Hee, kembali ke desa itu dan kembali masuk ke dalam hidupnya. Salah memahami situasi, Kang Hee yakin Cheon Yeon Soo punya pacar, sehingga menimbulkan konflik di antara mereka.
Sementara itu, 'Motel California' akan segera memulai produksi skala penuh dan dijadwalkan tayang pada tahun 2025 mendatang. Nantikan informasi selanjutnya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Claudia Kim Berkisah Dibalik Riasan 100 Kg dalam Drama Korea The Atypical Family
-
Menyusul Na In Woo, Yeon Jung Hoon Turut Hengkang dari Acara 2 Days & 1 Night Season 4
-
Tampil Chic ala Guru Korea, Intip 4 Rahasia Gaya Fashion Seo Hye Jin di 'The Midnight Romance in Hagwon'
-
Byun Woo-seok Khawatirkan Penggemar yang Membawa Hadiah Standee Ryu Seon Jae
-
Yoon Chan Young Akui Terintimidasi Setelah Perankan Karakter Korban Bully
Entertainment
-
Sinopsis The Prisoner of Beauty Episode 1: Pernikahan Politik
-
Selain The Prisoner of Beauty, Ini 7 Drama China Garapan Sutradara Deng Ke
-
5 Kisah Cinta Yokai Paling Menarik dan Mengharukan dalam Anime
-
Series Alice in Borderland 3: Mengungkap Dunia Borderland Sesungguhnya
-
Viki Staf Ungkap 5 Karakter 'Best Husband Material' Favorit di Drama Korea
Terkini
-
Pulau Karampuang, Salah Satu Wisata Wajib Dikunjungi saat Liburan di Mamuju
-
Xiaomi 16 Diprediksi Meluncur pada September 2025, Berikut Bocoran Spesifikasinya
-
Ariana Grande Refleksikan Perempuan Penuh Komitmen Lewat Lagu Right There
-
Realme GT 7 dan Realme GT 7T Bakal Rilis 27 Mei 2025, Mana yang Terbaik?
-
Marselino Ferdinan: Persimpangan Antara Oxford United atau Klub Belanda