Boy group rookie asuhan SM Entertainment, RIIZE, kembali mencatat prestasi yang mengagumkan lewat mini album pertama mereka 'RIIZING' yang resmi dirilis pada tanggal 17 Juni 2024 lalu.
Mini album pertama RIIZE bertajuk 'RIIZING' sukes mencatat angka penjualan 1 juta copy di Hanteo hanya dalam kurun waktu 4 hari saja sejak perilisan.
Mengutip dari Soompi pada Jum'at (21/6/2024), menurut catatan penjualan Hanteo Chart pada tanggal 20 Juni 2024, mini album pertama RIIZE 'RIIZING' berhasil melampaui penjualan 1 juta copy. Terhitung sejak tanggal perilisan pada 17 Juni 2024.
Melalui catatan ini, RIIZE berhasil memecahkan rekor penjualan album pribadi mereka yang sebelumnya dipegang oleh album debut single 'Get A Guitar' yang sukses terjual lebih dari 1 juta copy dalam waktu sepekan.
Dengan ini, RIIZE juga berhasil mencatat gelar million seller selama 2 kali berturut-turut untuk setiap perilisan album mereka.
RIIZE kini juga berhsil meraih gelar double million seller dengan total penjulan album mereka yang telah melampaui angka 2 juta copy secara kesesluruhan.
Di lain sisi, mini album 'RIIZING' dengan lagu utama 'Boom Boom Bass' kembali membawa warna musik RIIZE yang konsisten dengan menonjolkan petikan gitar bass yang upbeat, serta groove musik yang menyenangkan.
Tak jauh berbeda dari lagu debut mereka 'Get A Guitar', Shotaro dan kawan-kawan kembali menyuguhkan musik dengan konsep pop emosional, dibarengi koreografi yang ikonik.
Sebelumnya, RIIZE tak berhenti memanjakan para penggemarnya dengan merilis terlebih dahulu klip dari sejumlah b-side yang ada dalam mini album pertama mereka 'RIIZING,' termasuk merilis lagu prolog 'Impossible', 'One Kiss', '9 Days', serta live klip untuk lagu 'Honestly'.
Selain itu, mini album 'RIIZING' juga menghadirkan kembali single hits RIIZE yang telah dirilis sebelumnya dalam bentuk digital. Meliputi lagu 'Talk Saxy', 'Love 119', dan 'Siren'.
Sekali lagi, selamat atas prestasi yang diraih RIIZE melalui comeback mini album pertama 'RIIZING'!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
-
Jessi Dinyatakan Tak Bersalah Terkait Kasus Penyerangan Terhadap Penggemar
-
BamBam GOT7 Mundur dari Program Bam House, Digantikan Natty Kiss of Life
-
Taeyeon Ungkap Mulai Kehilangan Jati Diri Lewat Highlight Clip Lagu 'Blur'
-
NCT Dream Ajak Kita Masuk ke Dunia Mimpi di Teaser MV Lagu 'Flying Kiss'
Artikel Terkait
-
Siap-Siap! Girlband Baru Bentukan SM Entertainment Akan Debut Tahun Depan
-
Irene Red Velvet Debut Solo Lewat Mini Album Like A Flower pada November
-
Lebih Bahagia Setelah Hengkang dari SM, Onew SHINee Ungkap Rahasia Ini
-
Seunghan RIIZE dan Darurat Perundungan Online yang Semakin Meresahkan
-
Dear Alice akan Rilis Album OST Serial Made in Korea: The K-Pop Experience
Entertainment
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
Terkini
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Denny Cagur Akui Ada 27 Artis Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Dugaan Judi Online
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan