Bruno Mars dipastikan akan menggelar konser di Indonesia pada 13 dan 14 September mendatang. Konser Bruno Mars yang bertajuk Bruno Mars Live in Jakarta tersebut akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS).
Kabar ini disampaikan langsung oleh PK Entertainment bersama Live Nation dan TEM Presents selaku promotor yang memboyong musisi pelantun lagu Lazy Song tersebut.
"@brunomars akan hadir di Jakarta pada 13 & 14 September. Kami tidak sabar untuk menyaksikan 24K Magic secara langsung!" tulis PK Entertainment di Instagram pada Jumat (21/6).
Selain itu, promotor juga membagikan informasi terkait jadwal penjualan tiket konser yang dibagi ke beberapa sesi pada pekan depan.
Sesi pertama dibuka khusus untuk Mandiri Presale pada Kamis (27/6) pukul 10.00 WIB dan berakhir pada Jumat (28/6) pukul 23.59 WIB.
Tiket untuk Mandiri Presale hanya bisa diakses lewat aplikasi Livin' by Mandiri via fitur Sukha.
Promotor juga membuka general on-sale atau penjualan umum yang dimulai Sabtu (29/6) pukul 10.00 WIB dengan berbagai metode pembayaran melalui laman resmi brunomarsinjakarta.com.
PK Entertainment bahkan menawarkan paket VIP yang dijual pada situs vip.livenation.asia. Namun, hingga saat ini pihak promotor masih belum memberikan daftar tiket atau seat map konser tersebut.
Penampilan Bruno Mars ini akan menjadi kesempatan kedua bagi sang musisi menyambangi Indonesia. Bruno Mars terakhir kali ke Indonesia sekitar satu dekade setelah menggelar konser solo bertajuk The Moonshine Jungle Tour pada 2014.
Saat itu, Bruno Mars menggelar konser di MEIS Ancol pada 24 Maret 2014.
Musisi kelahiran tahun 1985 itu sebelumnya sempat membuka tur dunia bertajuk 24K Magic World Tour dan mengunjungi beberapa titik di Asia, tetapi tidak sempat berhenti di Indonesia untuk sesi tur tersebut.
Bruno Mars kemudian menghampiri Asia Tenggara sejak 2024 dengan menggelar konser the 24k Magic live! di Bangkok, Thailand, pada 30 Maret serta Singapura pada 5 April 2024.
Sebelum bertolak ke Indonesia, Bruno Mars akan lebih dulu pergi ke beberapa titik di Meksiko dan Amerika Serikat sepanjang Agustus 2024, seperti konser di Mexico City, California, serta Las Vegas.
Baca Juga
-
Ditunggu ARMY, BTS Siap Comeback 20 Maret 2026
-
5 Drama Korea Populer pada Desember 2025, Ada Pro Bono hingga Taxi Driver 3
-
8 Rekomendasi Film Sambut Awal Tahun Baru 2025, Ada Ipar Adalah Maut
-
Makin Panas, ADOR Gugat Danielle hingga Min Hee-jin Capai Rp499 Miliar
-
Makin Ditunggu! EXO, BTS, BIGBANG, Hingga BLACKPINK Bersiap Comeback 2026
Artikel Terkait
-
HUT Jakarta Ke-497 Diwarnai Tawuran Warga di Pasar Gembrong
-
Rapat Sampai Tengah Malam, Alasan Heru Budi Absen Acara HUT Jakarta Ke-497 di PRJ
-
Rayakan HUT Ke-497 Jakarta, Heru Budi Ungkit Keberhasilan Pemilu 2024
-
Ulang Tahun Terakhir Sebagai Ibu Kota, Heru Budi: Jakarta Tetap Akan Mempesona!
-
Kenakan Kostum Ujung Serong, Pj Gubernur Heru Budi Jadi Inspektur Upacara HUT Ke-497 Jakarta
Entertainment
-
Live-Action Solo Leveling Dikabarkan Hanya 7 Episode, Syuting April 2026
-
Demon Slayer Infinity Castle Akhiri Trilogi di 2029, Film Kedua Tayang 2027
-
Trailer Senin Harga Naik Suguhkan Konflik Ibu dan Anak, Tayang Lebaran 2026
-
Kwon Sang Woo dan Moon Chae Won Gabungkan Cinta dan Rock di Film HEARTMAN
-
Resmi! BTS Siap Comeback dengan Album Baru pada 20 Maret Mendatang!
Terkini
-
Bukan Ponsel Murahan, Ini 7 HP Rp 2 Jutaan Paling Worth It di 2026
-
Antrean Panjang di Sanur dan Sepiring Cerita dari Warung Mak Beng
-
Cool dan Comfy! 5 ide Styling Hoodie ala S.Coups SEVENTEEN
-
Tecno Camon 50 Lolos Sertifikasi, Diprediksi Rilis di Indonesia Awal 2026
-
CERPEN: Di Kala Terompet Tahun Baru Berkumandang