Key SHINee curi perhatian atas penampilannya di fashion show Paris, Prancis. Ia mewakili salah satu brand fashion ternama, Juun J. Pesona dan visual Key ini pun dinilai sangat cocok dengan citra brand ini dan banyak menuai pujian.
Ia hadir dengan outer hitam berbahu tinggi dan kemeja dengan warna senada. Celana bahan longgar pun melengkapi penampilannya kali ini yang membuatnya semakin elegan.
Ini adalah kegiatan Key dalam acara fashion show setelah sekian lama sehingga menimbulkan keterkejutan di kalangan penggemar. Tak hanya itu, bahkan idola 32 tahun ini juga hampir tidak pernah melakukan kegiatan di luar Korea Selatan dan Jepang. Sehingga kehadirannya yang tiba-tiba dan diluar dugaan ini menyedot antusiasme banyak kalangan.
Dalam berbagai video yang beredar di media sosial terlihat interaksi Key dengan para penggemar yang sudah menunggunya di luar gedung. Melansir Instagram @bumkeyklove pada Minggu, (23/6/2024), Key pun mengubah acara fashion show ini bak temu penggemar atau fansign dadakan.
Shawol (fans SHINee) tampak membawa berbagai macam album SHINee hingga album solo Key untuk ditandatangani. Bahkan, ada juga yang sampai cosplay untuk menarik perhatian sang idola.
Sikap hangat Key ini pun memancing berbagai komentar di situs komunitas Korea.
“Ini bukan fashion ini, tapi ini fansign pribadi Key. Lihat jumlah penggemarnya yang sangat banyak itu,” tulis penggemar.
“Rasanya seperti mau mati. Dia melihat cosplay-ku dan menandatangani album yang kubawa” imbuh yang lain.
“Dia harus lebih sering datang ke acara seperti ini. Please, penggemarnya tidak hanya tinggal di Korea Selatan dan Jepang!” sahut yang lain.
"Dia sangat cocok dan mencintai fashion. Tolong biarkan Key melakukan apa yang dia sukai dan biarkan dia pergi kemana pun yang ia inginkan!" imbuh yang lain.
"Dia sangat indah, tampan, dan senyumnya sangat cerah. Lalu kiss bye-nya membuat kita semua serasa mau pingsan saja," komen yang lain.
Di sisi lain, Key juga menyebut tentang album terbarunya, "Tongue Tied". Dia pun berterima kasih karena Shawol mau menunggunya untuk mengeluarkan album solo Jepang lagi setelah 6 tahun.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
TWS 'Last Festival': Nostalgia Perpisahan Sekolah Penuh Emosi
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Artikel Terkait
-
Kembali Gandeng KlikFilm, Festival Sinema Prancis 2024 Digelar Lagi
-
Prancis Ajak China Cegah Eskalasi Nuklir Rusia
-
Key SHINee 'Golden': Warna-warni Masa Muda yang Relevan dengan Banyak Orang
-
Lansia 72 Tahun di Prancis Bongkar Kekejaman Suaminya, Diperkosa oleh Puluhan Pria Selama Bertahun-tahun
-
Review Film Chicken for Linda!, Animasi Prancis Penuh Tawa dan Kehangatan Raih Banyak Penghargaan
Entertainment
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda