Kim So Hyun, aktris Korea Selatan yang telah membintangi sejumlah drama dan film. Drama terbarunya berjudul Is It Fate? akan tayang perdana pada 22 Juli 2024 mendatang.
Dalam drama tersebut, Kim So Hyun memerankan tokoh bernama Lee Hong Joo. Termasuk Is It Fate, berikut tiga drama Korea bergenre komedi romantis yang dibintangi oleh Kim So Hyun.
1. Radio Romance (2018)
Drama ini berkisah tentang Song Geu Rim (Kim So Hyun) yang bekerja sebagai asisten program radio. Saat berusia 14 tahun, Song Geu Rim sering mendengarkan radio bersama ibunya yang buta. Setelah dewasa, ia memutuskan untuk menjadi penulis program radio meski tak berbakat menulis.
Suatu hari, Song Geu Rim nyaris kehilangan pekerjaannya karena seorang penyiar (U Kwon) tiba-tiba meninggalkan Korea. Sementara itu, PD Lee Gang (Yoon Park) kembali ke Korea dan memberi kesempatan kepada Song Geu Rim.
Lee Gang akan mengangkat Song Geu Rim menjadi penulis utama program radio, syaratnya ia harus membuat Ji Soo Ho (Yoon Doo Joon) bersedia menjadi penyiar program radio baru mereka. Ji Soo Ho ialah aktor papan atas yang kehidupannya nampak begitu sempurnya.
Kenyataannya, ia dan orang tuanya hanya berpura-pura sebagai keluarga bahagia. Ji Soo Ho juga menderita depresi serta tak dapat tidur tanpa meminum obat tidur. Awalnya, Ji Soo Ho menolak untuk menjadi penyiar radio. Namun, karena pendekatan Song Geu Rim yang antusias dan tulus, Ji Soo Ho pun menerimanya.
2. Love Alarm (2019)
Love Alarm berkisah tentang sebuah aplikasi bernama Joalarm. Aplikasi tersebut akan berdering jika ada seseorang yang menyukai penggunanya dan mereka berada dalam jarak 10 meter. Pengguna Joalarm juga dapat mengetahui berapa banyak orang yang menyukainya. Namun, aplikasi tersebut tidak mengungkapkan secara detail tentang siapa yang menyukai penggunanya.
Kim Jo Jo (Kim So Hyun), siswa sekolah menengah yang cantik dan ceria. Setelah orang tuanya meninggal dunia, ia tinggal bersama keluarga bibinya. Kim Jo Jo tidak menggunakan aplikasi Joalarm. Lalu, ada tokoh bernama Hwang Sun Oh (Song Kang), siswa populer di sekolah menengah yang sama tempat Kim Jo Jo bersekolah. Dia adalah putra dari keluarga kaya raya yang tidak mendapatkan kasih sayang dari orang tuanya.
Hwang Sun Oh ialah pengguna aplikasi Joalarm. Aplikasi itu sering berbunyi karena banyak gadis yang menyukainya. Namun, saat Hwang Sun Oh berpapasan dengan Kim Jo Jo, aplikasi Joalarm miliknya tidak berbunyi. Sun Oh pun penasaran mengapa Kim Jo Jo tidak menyukainya seperti gadis lain. Seiring berjalannya waktu, rasa penasarannya itu membuat Hwang Sun Oh jatuh hati kepada Kim Jo Jo.
3. Is It Fate (2024)
Is It Fate? berkisah tentang anak muda yang berhasil menemukan cinta serta impian usai bertemu dengan cinta pertama mereka dari 10 tahun lalu. Dalam drama, Kim So Hyun berperan sebagai Lee Hong Joo yang bekerja sebagai produser animasi.
Lee Hong Joo adalah sosok wanita yang takut akan cinta karena memiliki masa lalu yang buruk dengan mantan kekasihnya. Namun, semuanya berubah setelah ia bertemu dengan seorang perencara keuangan berparas tampan dan cerdas bernama Kang Hoo Young (Chae Jong Hyeop).
Itulah tiga rekomendasi drama Korea bergenre komedi romantis yang dibintangi Kim So Hyun. Selamat menyaksikan!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Home About Us, Drama China yang Dibintangi Qin Lan dan Allen Ai
-
5 Film Korea Dibintangi Lee Hye Young, Terbaru The Old Woman With The Knife
-
Sinopsis The Demon Hunters Romance, Drama Ren Jia Lun dan Song Zu Er
-
Sinopsis A Better Life, Drama Terbaru Betty Sun dan Dong Zi Jian di Youku
-
Sinopsis Film Chhorii 2, Dibintangi Nushrratt Bharuccha dan Soha Ali Khan
Artikel Terkait
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
Entertainment
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
Terkini
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal