As Beautiful As You menjadi salah satu drama China yang paling dinantikan ini akhirnya akan resmi tayang perdana pada tanggal 2 Juli 2024, di platform streaming WeTV. Dibintangi Xu Kai dan Tan Song Yun, drama ini mengusung genre melodrama romantis.
Serial yang diadaptasi dari novel populer yang bertajuk As Beautiful As Beijing karya Jiu Yue Xi ini disutradarai oleh Chen Chang, sedangkan naskahnya digarap oleh Yang Qian Zi.
Nah, sebelum mulai nonton drama China terbaru Xu Kai dengan Tan Song Yun, yuk simak sinopsis As Beautiful As You di bawah ini.
1. Sinopsis
Drama China As Beautiful As You mengikuti kisah romansa antara Ji Xing dengan Han Ting, yang harus melalui berbagai cobaan baru bisa menemukan arti cinta sejati.
Ji Xing merupakan seorang lulusan terbaik dari perguruan tinggi terkemuka. Ia kemudian terjun ke perusahaan teknologi terkenal. Namun, ia mengalami kemunduran dalam karirnya, sehingga Ji Xing memutuskan untuk keluar dari perusahaan tersebut.
Setelah keluar dari perusahaan, Ji Xing membangun start up milikinya sendiri bersama adik laki-lakinya. Sayangnya setelah dibangung, perusahaan miliknya justru terancam bangkrut. Di saat tidak ada harapan, Han Ting yang merupakan pimpinan dari Perusahaan Teknologi Dongyan datang untuk membantu perusahaan Ji Xing.
Tidak hanya menyuntikkan dana saja, Han Ting juga membantu Ji Xing dalam membuka wawasan. Sayangnya, setelah perusahaan milik Ji Xing bangkit, ia harus mengalami putus cinta dengan kekasihnya yang telah berjalan tujuh tahun.
Putus cinta dan kerja keras dalam membangun perusahaan membuat Ji Xing jatuh ke jurang depresi. Namun, sekali lagi Han Ting datang untuk memberi perubahan. Bukan sebagai rekan bisnis dan mentor, tetapi sebagai kekasih.
2. Jadwal Tayang dan Daftar Pemain
Drama China As Beautiful As You tidak hanya mendapuk Xu Kai dan Tan Song Yun sebagai pemeran utama, namun juga menggaet beberapa aktris dan aktor kenamaan Tiongkok, antara lain:
- Tan Song Yun sebagi Ji Xing
- Xu Kai sebagai Han Ting
- He Rui Xian sebagai Li Li
- Gao Han sebagai Shao Yichen
- Shi Shi sebagai Zeng Di
- Zhou Da Wei sebagai Lu Linjia
- Wang Yi Lan sebagai Tu Xiaomeng
- Wi Shi Le sebagai Wei Qiuzi
- Tang Zhen Chao sebagai Su Zhizhou
- Luo Zekai sebagai Xuao Yixiao
- Cui En Ci sebagai Huang Wei Wei
- Gao Man Er sebagai Zhong Yini
- Ao Rui Peng sebagai Qin Li
- Li Yan Nan sebagai Chang He
Drama China ini akan tayang perdana pada tanggal 2 Juli 2024 di platform streaming WeTV pukul 17.00 WIB, dan dapat disaksikan setiap hari mulai Senin-Minggu dengan merilis 2 episode per hari dengan durasi sekitar 40-50 menit.
Nah, bagi kamu penggemar Xu Kai dan Tan Song Yun yang telah lama menantikan mereka, jangan sampai terlewatkan As Beautiful As You ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tayang Tahun 2025, Han Suk Kyu Dikonfirmasi Bintangi Drama Korea Garapan tvN
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Korea Lovestuck Gaet Jung Hae In dan Ha Young
-
Berprofesi Sutradara Film, Ini Peran Namkoong Min di Drakor Our Movie
-
Tayang Tahun 2026, Kim Go Eun Dikonfirmasi Bintangi Yumi Cells Season 3
-
Berperan Ganda, Park Bo Young Ungkap Perannya di Our Unwritten Seoul
Artikel Terkait
-
7 Pemeran Pendukung di Drama Fox Spirit Matchmaker 1, Ada Zhu Xudan
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Ding Jia Wen, Ada My Sassy Wife
-
4 Drama China Dibintangi Yang Hao Ming, Terbaru Practice Daughter
-
4 Drama China Kerajaan Terbaru Youku, Sudah Nonton?
-
3 Drama China Tayang Juni 2024 di iQIYI, Ada Drama Luo Yunxi
Entertainment
-
5 Karakter Kuat One Piece yang Diremehkan Monkey D. Luffy, Jadinya Kalah!
-
5 Rekomendasi Serial Kerajaan Netflix yang Tak Kalah Seru dari Bridgerton
-
Agensi Umumkan aespa dan IZNA Bersiap untuk Comeback pada Juni 2025
-
5 Penjahat Boku no Hero Academia yang Layak Dimaafkan, Siapa Saja?
-
6 Rekomendasi Drama China dari Pemain The Prisoner of Beauty
Terkini
-
Asnawi Comeback ke Timnas, Undur Diri dari Tim ASEAN All Stars Bakal Jadi Kenyataan?
-
Film Audrey's Children, Kisah di Balik Terobosan Pengobatan Kanker Anak
-
Mau Gaya Manis Tapi Tetep Chic? Coba 5 Hairdo Gemas ala Zhang Miao Yi!
-
Ulasan Novel The Pram: Teror Kereta Bayi Tua yang Menghantui
-
Infinix Note 50X 5G+ Masuk ke RI Bareng Note 50S 5G+, Harga Tidak Sama