Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | raysa zahra
Potret Meghan Markle (Netflix)

Dalam beberapa tahun terakhir, Netflix semakin gencar memperbanyak proyek reality show mereka. Selain serial kompetisi dan kencan yang mudah diproduksi dan membuat penonton ketagihan, mereka juga memperluas program reality bertema lifestyle.

Sebelumnya, Netflix telah menghadirkan Tidying Up with Marie Kondo, Cooking with Paris, dan Interior Design Masters. Platform satu ini memang dikenal dengan keberaniannya untuk berinvestasi besar dalam konten-konten out of the box untuk para audiens.

Menyadur dari Collider pada Sabtu (6/7/2024), Netflix dilaporkan telah menyelesaikan proses syuting reality show terbaru bersama Meghan Markle yang mengangkat tema memasak, berkebun, dunia hiburan, serta persahabatan.

Proyek ini berada di bawah arahan Michael Steed. Ia sebelumnya terlibat dalam produksi Parts Unknown yang meraih Emmy bersama Anthony Bourdain dan The Mind of A Chef.

Sementara itu, Leah Hariton dan Alex Dandino yang merupakan showrunner dan manajer produksi dari acara memasak Selena Gomez bertajuk Selena + Chef, juga mengerahkan kontribusinya dalam proyek serial yang belum berjudul resmi ini.

Serial ini adalah bagian dari kesepakatan besar senilai $100 juta yang ditandatangani oleh Meghan dan Pangeran Harry dengan Netflix yang dijadwalkan berakhir pada akhir tahun 2025. Mereka pertama kali merilis seri dokumenter Harry & Meghan, diikuti oleh film dokumenter olahraga Pangeran Harry berjudul Heart of Invictus.

Pernah menjadi pemilik blog The Tig, Meghan aktif mengandalkan platform ini untuk berbagi knowledge tentang gaya hidup sehat, inspirasi fashion, pengalaman perjalanan, dan kulinernya. Blog ini menjadi salah satu wadah kreatifnya sebelum ia menikah dengan Pangeran Harry pada tahun 2018.

Meghan Markle kini memasuki arena dengan konsep yang lebih maju untuk membawa realitas gaya hidup ke layar televisi, menyusul launching brand terbaru miliknya, American Riviera Orchard.

Lini produk dari brand tersebut mencakup berbagai kategori, mulai dari produk kecantikan, dekorasi, perabot, peralatan rumah tangga, alat berkebun, dan aksesori hewan peliharaan. Tersedia juga perhiasan, alat tulis, dan keperluan untuk yoga serta piknik.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

raysa zahra