Drama Korea terbaru yang bertajuk 'The Tyrant' telah mengonfirmasi tanggal penayangan perdananya dengan merilis poster baru, membuat para penonton tidak sabar.
'The Tyrant' menceritakan tentang sampel terakhir dari sebuah program bernama Tyrant Program yang menghilang karena kesalahan pengiriman. Hal itu menyebabkan orang-orang bersaing untuk menemukannya.
Drama ini disutradarai oleh Park Hoon Jung, sutradara di balik kesuksesan film-film populer seperti 'The Childe', 'The Witch' part 1 dan part 2, 'Night in Paradise', 'V.I.P.', 'The Tiger', dan masih banyak lagi.
Selain dipimpin oleh sutradara yang hebat, 'The Tyrant' juga mengusung jajaran pemain yang tak kalah spektakuler. Sebut saja Cha Seung Won, Kim Seon Ho, dan Kim Kang Woo, yang siap bersinergi untuk menghidupkan alur cerita.
Cha Seung Won berperan sebagai Im Sang, mantan agen yang bertugas melenyapkan orang-orang yang terkait dengan Tyrant Program. Selanjutnya, Kim Seon Ho berperan sebagai Direktur Choi, direktur biro sebuah lembaga pemerintah sekaligus dalam tidak resmi di balik program tersebut.
Terakhir, Kim Kang Woo berperan sebagai Paul, agen badan itelijen asing yang mencoba untuk menyingkirkan sampel terakhir Tyrant Program.
'The Tyrant' menggoda penonton dengan merilis poster baru melalui Instagram @disneypluskr. Poster tersebut menarik perhatian dengan tampilannya yang mencolok. Judul berwarna merah tebal menonjol dengan latar belakang biru misterius.
Seolah menambah kesan misterius, kabut gelap muncul dari wadah sampel yang rusak, mengisyaratkan datangnya sebuah entitas berbahaya.
Dalam poster tersebut tertulis teks, “Sampel terakhir hilang”, menambah suasana ketegangan, mengisyaratkan kejar-kejaran yang menegangkan di antara berbagai kelompok individu yang memiliki rencana masing-masing untuk menemukan atau menghancurkan sampel yang hilang dari Tyrant Program.
Penonton pun dibuat tidak sabar untuk menyaksikan aksi Cha Seung Won, Kim Seon Ho, dan Kim Kang Woo yang akan memamerkan kebolehan akting mereka dengan chemistry luar biasa.
Sementara itu, 'The Tyrant' terdiri dari 4 episode dan akan tayang perdana di Disney+ pada 14 Agustus 2024 mendatang. Jangan sampai terlewat, ya!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Deretan Drama Korea Action Terbaik, Pacu Adrenalin dan Ketegangan
-
Deretan Drama Korea Bona WJSN, Terbaru Jadi Dukun di The Haunted Palace
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan