Drama Korea terbaru yang bertajuk 'The Tyrant' telah merilis poster dan video teaser jelang penayangan perdananya pada bulan Agustus mendatang, membuat penonton makin tidak sabar.
Mengusung genre thriller, 'The Tyrant' menceritakan tentang sampel terakhir dari sebuah program bernama Program Tyrant yang menghilang saat pengiriman.
Hilangnya sampel tersebut memicu beberapa kelompok yang bersaing untuk mendapatkannya dengan tujuan tertentu.
Cha Seung Won berperan sebagai Im Sang, mantan agen yang bertugas melenyapkan orang-orang yang terkait dengan Program Tyrant. Kim Seon Ho berperan sebagai Direktur Choi, direktur biro sebuah lembaga pemerintah yang menjalankan Tyrant Program secara tidak resmi.
Di sisi lain, Kim Kang Woo berperan sebagai Paul, agen badan intelijen asing yang ikut mencari keberadaan sampel Program Tyrant untuk menyingkirkannya.
Poster yang dirilis melalui Instagram @disneypluskr menampilkan profil Ja Kyung (diperankan oleh Jo Yoon Soo), seorang teknisi terampil yang ditugaskan untuk mengambil sampel terakhir dari Program Tyrant.
Dengan tatapan tajam, ia digambarkan dengan rona seperti tinta hitam yang terpancar dari tubuhnya. Dalam poster tersebut ada teks yang berbunyi, “Sampel terakhir yang hilang, awal dari amukan”, mengisyaratkan pengejaran yang melibatkan Ja Kyung dan individu lainnya yang bersaing untuk mendapatkan sampel terakhir program tersebut.
Sementara itu, video teaser diawali dengan kecelakaan tak terduga saat hujan lebat yang terjadi saat pengiriman Program Tyrant, yang menyebabkan hilangnya sampel terakhir gen manusia super.
Video tersebut memperkenalkan karakter-karakter kunci, yaitu Im Sang, seorang agen yang bertugas menghilangkan hambatan apa pun pada program tersebut, Direktur Choi, desainer dan operator rahasia di balik program tersebut, dan Paul, seorang agen yang mencoba mencuri sampel, dan teknisi Ja Kyung.
'The Tyrant' ditulis dan disutradarai oleh Park Hoon Jung, sutradara di balik kesuksesan film 'The Childe', 'The Witch', 'Night in Paradise', 'The Tiger', 'V.I.P.', 'New World', dan 'The Showdown'.
'The Tyrant' terdiri dari 4 episode dan akan tayang perdana di Disney+ pada 14 Agustus 2024 mendatang. Jangan sampai ketinggalan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Deretan Drama Korea Action Terbaik, Pacu Adrenalin dan Ketegangan
-
Deretan Drama Korea Bona WJSN, Terbaru Jadi Dukun di The Haunted Palace
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku