Kimetsu no Yaiba: Hashira Geiko-hen merupakan season keempat dari anime Kimetsu no Yaiba. Anime karya studio ufotable yang dirilis pada tahun 2024 ini mengusung genre action dan fantasi. Pada season kali ini, jalan cerita berfokus pada pelatihan anggota pemburu iblis yang dipimpin langsung oleh para Hashira.
Merasakan ancaman Kibutsuji Muzan yang semakin dekat, Ubuyashiki dan para Hashira mulai merencanakan latihan gabungan. Dalam skala besar, mereka mengumpulkan seluruh anggota pemburu iblis untuk berlatih bersama dibawah bimbingan para Hashira.
Berat dan kejam, pelatihan terus berlangsung tanpa henti. Para Hashira tanpa kenal ampun terus melatih seluruh anggota pemburu iblis agar mereka siap untuk menghadapi kemungkinan terburuk.
Meski awalnya akan menyerah, anggota pemburu iblis tetap mengikuti pelatihan di bawah bimbingan para Hashira hingga selesai. Kini, mereka harus membuktikan hasil latihan mereka dengan menghadapi serangan Muzan dan para bawahannya.
Ulasan Kimetsu no Yaiba: Hashira Geiko-hen
Berfokus pada arc pelatihan Hashira, Kimetsu no Yaiba Season 4 memberikan kisah menarik di setiap episodenya. Pelatihan yang berat dan terkesan kejam yang diberikan oleh para Hashira, harus dilewati semua anggota pemburu iblis dengan tabah dan semangat.
Secara bergantian para Hashira memberikan pelatihan kepada setiap anggota pemburu iblis dengan cara yang berbeda-beda. Mulai dari Tengen (mantan Hashira yang juga ikut dilibatkan sebagai instruktur) dengan latihan ketahanannya yang cukup ekstrim, hingga Gyoumei yang memberikan pelatihan super ekstrim di luar nalar.
Meski begitu, beberapa anggota pemburu iblis mampu melewati semua latihan walau dengan susah payah. Termsuk Tanjiro yang telah mengalahkan beberapa iblis peringkat atas, juga kewalahan akibat latihan ini.
Hal tersebut membuktikan bahwa pelatihan ini sangat penting dan memiliki nilainya tersendiri. Karena, setelah arc pelatihan Hashira, jalan cerita akan berlanjut mendekati pertarungan puncak melawan Muzan yang telah dimunculkan di ujung episode season ini.
Selain tentang pelatihan Hashira, season kali ini juga menceritakan beberapa kisah tentang masa lalu Hashira dan tokoh-tokoh penting lainnya. Seperti alasan Giyuu yang selalu menyendiri dan pandangan Gyoumei tentang menilai seseorang. Semuanya disajikan dengan sangat baik dan menyentuh hati.
Meski memiliki banyak kelebihan dalam jalan cerita, hal tersebut masih belum didukung dengan beberapa kemunculan efek-efek yang dirasa agak berlebihan dalam anime Kimetsu no Yaiba Season kali ini. Ditambah durasi yang terasa singkat, membuat penonton menjadi kurang puas dan tak sabar untuk menunggu season selanjutnya.
Penuh pertarungan dan drama yang menyentuh, Kimetsu no Yaiba sangat cocok ditonton oleh anda pecinta anime action. Terutama anime action yang penuh akan pertarungan pedang. Tertarik menonton Kimetsu no Yaiba Season 4 akhir pekan ini? Jika tertarik, sebaiknya Anda menonton anime ini dari season pertama agar mengerti jalan cerita dari Kimetsu No Yaiba.
Baca Juga
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 400: Kematian Pangeran Kacho
-
Ulasan Anime 'I Parry Everything': Pahlawan yang Menangkis Semua Serangan
Artikel Terkait
-
Salaryman's Club: Anime Sports Kombinasi Olahraga dan Kehidupan Kantoran
-
Terungkap! Ini Penjelasan Skill 'Liaris Freese' Milik Bell Cranel
-
Review Anime Ramen Akaneko: Pelajaran Dunia Kerja dari Toko Ramen yang Dikelola Kucing
-
Anime Welcome to Demon School Iruma-kun Dikonfirmasi Lanjut ke Season 4
-
Ada Attack on Titan, Berikut 5 Deretan Anime yang Sempat Tuai Kontroversi
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?