Shilpa Shetty dan Salman Khan merupakan tokoh terkemuka di Bollywood. Mereka berdua telah berhasil memikat para penonton dengan penampilan serta chemistry yang luar biasa di layar lebar.
Diketahui, Shilpa Shetty dan Salman Khan telah membintangi sejumlah film beragam genre. Kemampuan mereka untuk saling melengkapi tak hanya menyempurnakan narasi, tetapi juga berkontribusi signifikan terhadap keberhasilan film.
Ada beberapa film Shilpa Shetty dan Salman Khan yang dapat disaksikan di Prime Video. Penasaran film apa sajakah itu? Yuk, langsung simak ulasannya berikut ini.
1. Auzaar (1997)
Auzaar berkisah tentang Suraj Prakash (Salman Khan) dan Yash Thakur (Sanjay Kapoor) yang bersahabat saat kuliah. Keduanya berpisah karena memilih jalan hidup yang berbeda. Ajay menjadi polisi, sementara Sagar harus terjerumus ke dalam dunia kriminal karena ayahnya.
Saat Suraj menjalankan tugasnya, ia harus terlibat kembali dengan Yash. Shilpa Shetty berperan sebagai istri Yash bernama Prathna.
2. Garv: Pride and Honour (2004)
Film ini berkisah tentang Arjun Ranavat (Salman Khan), seorang polisi yang berupaya memberantas korupsi. Saat meyelidiki sebuah organisasi kriminal, Arjun bertemu dengan penari bar bernama Jannat (Shilpa Shetty). Mereka berdua pun saling menyukai satu sama lain.
Arjun kerap berselisih dengan sistem yang korup hingga menyebabkan tragedi pribadi. Dengan dukungan Jannat dan tekadnya yang kuat, Arjun berusaha membongkar jaringan kriminal. Bahkan, ia juga rela melakukan pengorbanan besar demi memberantaskan kejahatan.
3. Phir Milenge (2004)
Phir Milenge berkisah tentang Tamanna Sahni (Shilpa Shetty), seorang eksekutif periklanan berbakat yang dipecat setelah didiagnosis mengidap HIV. Kemudian, Tamanna mencari keadilan dan meminta bantuan pengacara Tarun Anand (Abhishek Bachchan). Salman Khan berperan sebagai Rohit, kekasih Tamanna semasa kuliah.
Kisah asmara mereka hanya berlangsung singkat, karena film ini berfokus pada perjuangan Tamanna untuk mendapatkan martabat serta perlakuan yang setara. Dengan bantuan Tarun, Tamanna membawa kasusnya ke pengadilan, menentang stigma dan diskriminasi masyarakat terhadap orang yang mengidap HIV.
Itulah tiga rekomendasi film India yang dibintangi Shilpa Shetty dan Salman Khan di Prime Video. Selamat menyaksikan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Sinopsis Drama Jepang '50-funkan no Koibito', Dibintangi Honoka Matsumoto
-
Sinopsis Dhurandhar, Film India Dibintangi Ranveer Singh dan Sanjay Dutt
-
Sinopsis Tere Ishk Mein, Film India yang Dibintangi Dhanush dan Kriti Sanon
-
Sinopsis Gustaakh Ishq, Film Terbaru Vijay Varma dan Fatima Sana Shaikh
-
Sinopsis The Last Wulin, Drama China Dibintangi Jiang Xin dan Gong Zheng
Artikel Terkait
-
Aishwarya Rai Dikeluarkan dari 5 Film Bollywood, Salman Khan Jadi Penyebab?
-
2 Kali Ditembaki, Salman Khan dan Keluarga Akan Pindah dari Apartemen?
-
Rumah Salman Khan Ditembak Gangster, Pelaku: Ini Baru Trailer
-
Shilpa Shetty Dituding Pelakor dan Matre saat Nikahi Raj Kundra
-
Shah Rukh Khan dan Salman Khan Akan Hadiri Pesta Pernikahan Putri Aamir Khan
Entertainment
-
Makin Panas, ADOR Gugat Danielle hingga Min Hee-jin Capai Rp499 Miliar
-
MAMAMOO Siap Comeback 2026 dengan Full Album dan Tur Dunia Besar-Besaran
-
Anrez Adelio Dilaporkan ke Polisi Terkait Dugaan Kekerasan Seksual
-
Lesti Kejora Dilabeli 'Tukang Nyinyir', Iis Dahlia: Jangan Pada Marah
-
Song Min Ho WINNER Didakwa Tanpa Penahanan Terkait Kelalaian Wajib Militer