Soyeon (G)I-DLE baru-baru ini ramai diperbincangkan media, terkait kabar mengenai dirinya yang akan segera hengkang dari Cube Entertainment, setelah kontraknya berakhir tahun ini.
Dilansir Allkpop pada Selasa (6/8/2024), menanggapi rumor tersebut, Soyeon mengungkapkan perasaannya secara langsung melalui postingan di akun media sosial pribadinya.
"Tujuan utamaku adalah bagaimana membuat orang lain bahagia, dan selanjutnya bagaimana membuat timku lebih bahagia lagi. Terkadang hal ini mengacu pada momen yang terlalu provokatif atau menghasilkan reaksi yang negatif," ungkap Soyeon dalam pernyataannya.
Melanjutkan klarifikasinya, Soyeon mengaku tidak pernah berbohong atau berniat untuk menyakiti siapa pun. Ataupun melakukan hal yang dapat menyinggung hati nuraninya.
Ia menyebut penampilan kontroversinya yang tengah ramai diperbincangkan tidak menceriminkan kebohongan apa pun, dan ia tidak menyembunyikan hal tersebut dari agensinya.
Pelantun tembang 'Klaxon' tersebut lebih jauh lagi menyampaikan bahwa selama 10 tahun ia dan perusahaan menjalin hubungan kerja sama, Soyeon tidak pernah menyimpan perasaan negatif terhadap agensinya meski dengan membaca artikel yang ada di media.
Namun, hal tersebut merupakan kesempatan untuk merasakan kekurangan dalam cara agensinya menangani masalah tertentu.
Sang idola juga berjanji untuk berusaha sebaik mungkin agar dapat tumbuh bersama dengan perusahaan yang selama ini mengayominya. Ia juga berharap adanya rasa kehawatiran dan ketidaknyamaan di antara mereka akan berkurang.
Tak lupa leader girl group (G)I-DLE tersebut juga mengucapkan terima kasih kepad para penggemar yang telah mendukungnya selama ini.
Ia menyampaikan, "Aku akan bekerja lebih keras lagi, agar kalian tidak khawatir. Aku selalu meminta maaf, bersyukur, dan aku mencintaimu Neverland (nama penggemar (G)I-DLE)."
Sementara itu, Soyeon dikabarkan akan meninggalkan agensi Cube Entertainment setelah video penampilan panggungnya pada tanggal 3 dan 4 Agustus 2024 kemarin viral dan ramai diperbincangkan media.
Dalam penampilannya tersebut, Soyeon membawakan rapp dengan lirik "Contract ends in November. Who can stop me? Do I have to care about this sh*t?" yang sukses menimbulkan sejumlah spekulasi mengenai dirinya yang tengah menyindir agensi Cube Entertainment.
Di lain sisi, Cube Entertainment menyampaikan bahwa kontrak para member (G)I-DLE akan berakhir tahun depan, dan lirik yang dibawakan Soyeon semata-mata hanya bagian dari aksi panggungnya saja.
Baca Juga
-
Tampil Fresh, KiiiKiii Usung Warna Baru di Lagu Comeback '404 (New Era)'
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
Artikel Terkait
-
Peduli Sesama, (G)I-DLE Donasi Setengah Miliar Rupiah untuk Korban Banjir
-
Lakukan Diet Ini, Shuhua (G)I-DLE Turunkan Berat Badan hingga 6 Kilogram
-
(G)I-DLE Klaxon: Saatnya Normalisasi Cewek yang Lantang Nembak Duluan
-
Agensi Minta Maaf Usai (G)I-DLE Pakai Simbol Palang Merah di Kostum
-
Selamat! Miyeon (G)I-DLE Menangkan Penghargaan Popularity Star Award
Entertainment
-
Tak Pakai Hijab Lagi, Jule Ngaku Salah dan Minta Maaf ke Na Daehoon
-
Kasus Penipuan Eks Karyawan Fuji Resmi Disidik, Diduga Tak Bekerja Sendiri?
-
Cha Eun-woo Rilis Permintaan Maaf Imbas Kasus Penggelapan Pajak Rp200 M
-
Anime Komedi Romantis PonSuka Tayang April, Ungkap Teaser dan Pengisi Suara
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
Terkini
-
Board of Peace dan Paradoks Diplomasi Indonesia
-
Mengenal Filsafat dengan Cara yang Menyenangkan lewat Novel Dunia Sophie
-
Di Antara Tembang dan Perang: Membaca Cerita Panji Nusantara
-
4 Inspirasi OOTD Y2K Vibes ala Rei IVE, Tampil Lebih Fresh dan Playful!
-
4 Ide Daily OOTD ala Lee Se Young, dari Gaya Classy ke Smart Casual!