Film They Will Kill You baru saja membagikan kabar soal jajaran pemainnya. Mengutip dari The Hollywood Reporter pada Jumat (9/8/2024), Tom Felton dan Patricia Arquette resmi bergabung sebagai pemeran.
Proyek ini akan disutradarai oleh Kirill Sokolov, dengan jadwal syuting yang akan dimulai bulan depan. Film ini mengusung genre horor thriller yang dipadukan dengan sentuhan dark humor.
Tom Felton dan Patricia Arquette menyusul Zazie Beetz yang sebelumnya telah diumumkan masuk sebagai pemeran utama They Will Kill You.
Zazie Beetz memerankan karakter yang menerima pekerjaan sebagai asisten rumah tangga di sebuah gedung pencakar langit misterius di New York City. Namun tanpa disadari, ia justru masuk ke dalam komunitas yang ternyata merupakan bagian dari sebuah sekte Satanis.
Tom Felton meraih popularitas berkat perannya sebagai Draco Malfoy dalam seri film Harry Potter. Karakter ini dikenal sebagai antagonis yang selalu berusaha menunjukkan bahwa dirinya lebih unggul dari sang protagonis yang diperankan oleh Daniel Radcliffe.
Setelah sukses besar di franchise ini, Felton tampil dalam berbagai judul lain, yakni serial The Flash dan film Some Other Woman. Dalam film terbaru berjudul They Will Kill You yang penuh misteri, Felton akan memerankan salah satu anggota sekte.
They Will Kill You akan menghadirkan Patricia Arquette sebagai salah satu pemeran utama, di mana ia akan memerankan sosok pemimpin sekte misterius dalam cerita tersebut. Sebelum terlibat dalam proyek ini, Arquette muncul sebagai Claudia dalam film Gonzo Girl, yang juga menjadi debutnya sebagai sutradara.
Film tersebut mengisahkan perjuangan seorang penulis muda yang diperankan oleh Camila Morrone untuk membantu idolanya meraih kembali masa kejayaannya.
Selain itu, Arquette juga baru-baru ini tampil sebagai Peggy Newman dalam serial komedi High Desert, di mana karakternya berusaha memulai hidup baru setelah menghadapi rasa kehilangan yang berat.
They Will Kill You menunjuk Kirill Sokolov sebagai sutradara. Sebelumnya, sutradara ini berkontribusi pada film Why Don't You Just Die, sebuah komedi penuh kekerasan yang menceritakan sekelompok orang yang bekerja sama untuk membalas dendam.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
Artikel Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Lakoni Banyak Adegan Aksi di Film Guna-Guna Istri Muda, Badan Lulu Tobing Gemetaran dan Biru-Biru
-
JKIND Pamerkan Inovasi Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?