SM Entertainment akhirnya membagikan kabar mengenai kondisi kesehatan Renjun NCT, yang kini tengah dalam masa hiatus dari kegiatan grup karena mengalami kecemasan.
Dilansir Soompi pada Jum'at (9/8/2024), Renjun NCT memulai hiatus dari kegiatan grup untuk sementara waktu sejak bulan April lalu. Setelah mengalami penurunan kondisi kesehatan, serta mengalami gejala kecemasan.
Pada tanggal 9 Agustus 2024, pihak agensi SM Entertainment menyampaikan pernyataan resmi mereka mengenai kondisi kesehatan Renjun, yang kini tengah mengalami peningkatan. Dengan ini, Renjun memutuskan untuk berpartisipasi dalam lagu terbaru NCT Dream bertajuk 'Rains in Heaven' yang akan dirilis bulan Agustus ini.
Tidak hanya itu, SM Entertainment juga memastikan para penggemar dapat melihat kehadiran Renjun terkait konten mengenai single terbaru NCT Dream 'Rains in Heaven' yang akan resmi dirilis sebagai single berbahasa Inggris pada tanggal 23 Agustus 2024 mendatang.
Meski telah mengalami peningkatan kondisi kesehatan dan ikut berpartisipasi dalam single terbaru NCT Dream, Renjun masih belum dapat tampil secara penuh dan mengikuti kegiatan grup lainnya. Termasuk mengikuti konser tur dunia ketiga mereka 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' yang akan berlanjut ke Amerika Selatan, Amerika Utara, dan Eropa.
Hal ini dilakukan karena saran dari dokter yang menangani Renjun. Pihak agensi menegaskan, "Ini terlalu awal bagi Renjun untuk mengikuti jadwal tur konser yang panjang. Renjun akan tetap absen dari jadwal konser tur dunia NCT Dream 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' di Amerika Serikat."
SM Entertainment menambahkan mengenai jadwal partisipasi Renjun setelah konser 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' di Amerika Serikat akan ditentukan dan diumumkan selanjutnya. Berdasarkan kondisi kesehatan sang idola, serta perkembangan pemulihan yang ia jalani.
Pihak agensi juga mengucapkan rasa terima kasih kepada para penggemar yang terus memberikan dukungannya kepada Renjun, dan mendoakan sang idola agar lekas pulih. Supaya bisa kembali berpartisipasi dalam jadwal kegiatan grup mereka.
Mendengar kabar ini, para penggemar merasa sangat gembira. Setidaknya kerinduan mereka akan kehadiran Renjun di kegiatan grup NCT Dream sedikit terobati dengan berpartisipasinya sang idola di lagu terbaru mereka.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Kai EXO 'Adult Swim', Menyelam dalam Perasaan Cinta Tanpa Rasa Takut
-
Hengkang dari SM Entertainment, Wendy dan Yeri Tetap Jadi Member Red Velvet
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
Artikel Terkait
-
Hengkang dari SM Entertainment, Wendy dan Yeri Tetap Jadi Member Red Velvet
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Nasib Comeback The Boyz di Acara TV Belum Jelas Hingga Berujung Didemo Fans, MC Mong Kasih Penjelasan
-
Taeil dan Dua Pelaku Lainnya Resmi Didakwa Kasus Dugaan Pelecehan Seksual
-
KBS Bantah Tuduhan One Hundred Label Soal SM Blokir Xiumin Tampil di Siaran
Entertainment
-
Bertema Olahraga, 9 Karakter Pemain Drama Korea Pump Up the Healthy Love
-
Liga Film Lebaran Geger! 'Pabrik Gula' Tak Terbendung, Norma Terpeleset?
-
Ada LANY hingga Hearts2Hearts, LaLaLa Festival 2025 Umumkan Daftar Lineup
-
Ada Romcom Hingga Fantasi, 8 Drama Korea yang Tayang di Bulan April
-
Kai EXO 'Adult Swim', Menyelam dalam Perasaan Cinta Tanpa Rasa Takut
Terkini
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Menelaah Film Forrest Gump': Menyentuh atau Cuma Manipulatif?
-
Krisis Warisan Rasa di Tengah Globalisasi: Mampukah Kuliner Lokal Bertahan?
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera