Program audisi boy group global yang akan ditayangkan di stasiun SBS 'Universe League' baru saja mengumumkan lineup pelatih tim utama.
Mengutip dari Allkpop pada Kamis (15/8/2024), Changsub BTOB diumumkan sebagai nama pertama yang akan menduduki jabatan pelatih tim utama dalam program audisi yang akan tayang perdana pada bulan November mendatang.
Di lain sisi, program audisi boy group global 'Universe League' mengadopsi sistem audisi yang unik. Di mana setiap tim peserta akan berkompetisi layakanya berada di sebuah liga. Setiap tim akan berhadapan satu sama lain. Hingga menyisakan satu tim saja sebagai juara, dan nantinya akan memiliki kesempatan debut.
Setiap tim akan dipimpin oleh satu orang pelatih, yang memiliki pengalaman. Sekaligus perwakilan dari industri K-Pop. Pelatih pertama yang akan memimpin tim mereka sendiri di ajang 'Universe League' kali ini yakni Changsub BTOB.
Sang idola merupakan salah satu vokalis yang telah diakui kemampuannya. Dalam program ini, pelatih utama akan bertanggung jawab dalam segala hal. Termasuk memilih member, hingga produksi panggung. Serta penampilan tim yang ia asuh selama kompetisi.
Bersamaan dengan itu, teaser video yang menampilkan profil Changsub BTOB juga ikut dibagikan. Untuk memperkenalkan sang idola sebagai pelatih utama di program audisi 'Universe League' kali ini.
Changsub yang memiliki vokal yang menawan, serta mampu membawakan berbagai genre lagu. Baik groove, K-Pop, hingga musikal akan memilih timnya sendiri. Dan membantu mereka menampilkan panggung yang terbaik selama kompetisi. Para penggemar pun sudah tidak sabar melihat kiprah Changsub sebagai pelatih utama dan tim seperti apa yang akan ia bentuk nanti.
Menyusul Changsub, SBS masih akan terus mengumumkan beberapa nama lainnya. Yang akan mengambil peran sebagai pelatih tim utama, sebelum kompetisi dimulai pada bulan November nanti.
Sebelumnya nama musisi sekaligus produser Jay Park juga telah diumumkan sebagai MC utama untuk program audisi boy group 'Universe League' kali ini.
Sementara itu, 'Universe League' merupakan program audisi boy group idola global, yang merupakan pasangan atau mitra dari program audisi girl group global 'Universe Ticket' yang sukses mendebutkan girl group UNIS.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini
-
IVE Mencari Cinta Lewat Lagu Kolaborasi 'Supernova Love' feat. David Guetta
-
Taeyeon Girls' Generation Bahas Ketidaksempurnaan di Lagu Baru 'Hot Mess'
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
Artikel Terkait
-
Lagu BTOB Please Stay: Kerinduan dan Kekosongan Setelah Dia Pergi
-
Manggung di City Camp, BtoB Berharap Balik Lagi ke Indonesia
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Ten dan Yangyang Way Jadi Leader Tim 'Rhythm' untuk Program Universe League
-
City Camp Indonesia Segera Digelar, Hadirkan ATEEZ Hingga BTOB
Entertainment
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini
-
IVE Mencari Cinta Lewat Lagu Kolaborasi 'Supernova Love' feat. David Guetta
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Namib
-
Tuai Perdebatan, Kim Nam Gil Tanggapi Tawaran Main di Drama Get Schooled
Terkini
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Ulasan Novel Negeri di Ujung Tanduk: Perjuangan Melawan Ketidakadilan
-
Cinta Tak Terduga di Musim Natal dalam Novel 'If This Was a Movie'
-
Prabowo Subianto, Sebingkai Pesan Harapan yang Hendak Rakyat Titipkan
-
Ulasan Buku Legenda Danau Lipan, Perang Dua Negara Akibat Prasangka Buruk