Indonesian Idol musim ke-11 melahirkan jebolan yang tak kalah berkualitas, salah satunya Anggi Marito. Pulang membawa piala juara tiga, artis berdarah Batak ini sukses menelurkan singel hits berjudul Tak Segampang Itu.
Viral pada tahun 2023, pencapaian Tak Segampang Itu tak main-main. Lagu galau ciptaan Mario G. Klau ini mencetak rekor sebagai lagu bahasa Indonesia dengan jumlah pemutaran tertinggi di Spotify, yaitu 450 juta streams.
Tentunya selain Tak Segampang itu, ada singel Anggi lainnya yang juga wajib masuk playlist kamu. Baca artikelnya sampai selesai, ya!
1. Cara Mencintaimu (2021)
Di bawah label Universal Music Indonesia (UMI), Anggi resmi debut dengan menelurkan singel Cara Mencintaimu pada tahun 2021. Lagu ini ditulis Mario G Klau bersama Robinson Lokang serta diproduseri Tohpati.
Cara Mencintaimu bercerita tentang perjuangan seseorang demi mempertahankan hubungan dengan orang yang dia cintai, meski kadang pengorbanan tersebut tidak dihargai.
Sempat viral di TikTok, singel debutnya ini sukses mengumpulkan 21 juta streams di Spotify.
2. Tak Ingin Kau Terluka (2023)
Tak hanya terlibat sebagai penulis lagu, Mario G Klau digaet Anggi Marito untuk menyanyikan lagu Tak Ingin Kau Terluka. Lagu ini pun masih mengusung genre pop balada, tetapi lebih manis dan romantis.
Tak Ingin Kau Terluka bercerita tentang pasangan yang sudah berpisah. Salah satu ingin melanjutkan hubungan, sedangkan yang satunya lagi menginginkan perpisahan untuk selamanya demi kebaikan masing-masing.
3. Kisah Yang Lain (2024)
Last but not least, ada Kisah Yang Lain. Untuk lagu ini, liriknya ditulis oleh Clara Riva dan diaransemen oleh S/EEK, tim produser musik yang juga sering menggarap lagu jebolan Idol lainnya.
Adapun lirik lagu ini mewakili perasaan pendengar di luar sana yang menjalani hubungan asmara tanpa cinta. Awalnya saling mencintai, tetapi sikap satu pihak berubah sehingga pihak yang merasa tidak dianggap dan tidak dicintai lagi memilih putus.
Itulah tiga rekomendasi lagu Anggi Marito, terutama buat kamu pencinta pop balada. Tidak kalah enak didengar dari Tak Segampang Itu, kok!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Film dan Series Vonny Felicia, Dari BA Esport ke Dunia Akting
-
4 Rekomendasi Film dan Series Randy Pangalila, Bad Guys Teranyar
-
4 Lagu Romantis Milik Lauv Selain 'I Like Me Better', Bikin Meleleh!
-
3 Rekomendasi Lagu Boyband Why Don't We Selain '8Letters', Ear Catchy!
-
3 Rekomendasi Series Dibintangi Maudy Effrosina, Ada Bad Guys
Artikel Terkait
-
Viral, Apakah 'Meminum Retinol' Benar-benar Bisa Memperbaiki Kulit?
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Viral Cara Wanita Hindari Pertanyaan 'Kapan Kawin' Saat Lebaran, yang Tanya Kena Mental
-
Beda Jauh dari Melly Goeslaw, Keluhan Denny Chasmala Usai Dapat Royalti Cuma Rp 5,2 Juta
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
Entertainment
-
3 Rekomendasi Anime yang Cocok Ditonton Penggemar Solo Leveling
-
'Weak Hero Class 2' Tayang April, Kelanjutan Kisah Yeon Si Eun di SMA Baru!
-
Spider-Man: Brand New Day, Jembatan Multiverse MCU ke Avengers: Doomsday
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
'Yumi's Cells' Kembali dengan Season 3, Kim Go Eun Kembali Memerankan Yumi
Terkini
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
-
Review The Dreaming Boy is a Realist: Ketika Jaga Jarak Justru Bikin Baper
-
Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini, Hadirkan Hadiah Menarik dan Seru
-
Pemain Timnas Indonesia Mulai Keluhkan Taktik Patrick Kluivert, Ada Apa?
-
Ketimpangan Ekonomi dan Pembangunan dalam Fenomena Urbanisasi Pasca-Lebaran