Grup band asuhan JYP Entertainment, Day6 akan menggelar konser untuk pertama kalinya di venue Gocheok Sky Dome pada bulan Desember ini. Menandai konser pertama mereka di tempat tersebut setelah 9 tahun debut.
Mengutip dari Allkpop pada Kamis (5/9/2024), sejak tahun 2017, Day6 memiliki tradisi untuk menggelar konser akhir tahun. Di tahun-tahun sebelumnya, Young K dan kawan-kawan hanya menggelar konser akhir tahun mereka di tempat-tempat kecil seperti, Yes24 Live Hall, Bluesquare IMarket Hall, Olympic Hall, dan Korea University Hwajung Gymnasium.
Namun, tahun ini mereka akan menggelar konser akhir tahun di tempat yang lebih besar dengan kapasitas penonton yang lebih banyak, yakni Gocheok Sky Dome. Ini terjadi karena lonjakan popularitas dari lagu-lagu hits mereka baik lagu lawas maupun terbaru yang kini ramai menguasai tangga musik domestik.
Gocheok Sky Dome sendiri dapat menampung rata-rata penonton sebanyak 16.000 orang. Ini sekaligus menjadi catatan prestasi bagi Day6, sebagai band K-Pop pertama yang mampu menggelar konser solo di tempat tersebut.
Pasalnya, Gocheok Sky Dome merupakan salah satu venue konser populer di Korea Selatan yang luas, dan biasanya hanya penyanyi solo maupun grup populer dengan jumlah penggemar besar yang biasa mengadakan konser di tempat ini.
Di lain sisi, Day6 juga akan mengawali rangkaian tur dunia ketiga mereka bertajuk 'Forever Young' yang akan digelar di Inspire Arena selama 3 hari berturut-turut, yakni mulai tanggal 20, 21, dan 22 September 2024.
Day6 juga akan mampir ke Indonesia, dengan menggelar konser di 3 kota sekaligus, yakni Bali pada tanggal 13 Oktober 2024. Bertempat di Bali Nusa Dua Convention Center.
Sebelum bertandang ke Surabaya pada tanggal 16 Oktober 2024, di Jawa Pos Arena. Dan terakhir tampil di Jakarta selama 2 hari, pada tanggal 19 dan 20 Oktober 2024, di Beach City International Stadium.
Di lain sisi, Day6 juga baru saja melangsungkan comeback dengan merilis mini album kesembilan bertajuk 'Band Aid' pada 2 September 2024 kemarin. Dengan lagu utama 'Melt Down'. Album ini berisi 8 buah lagu di dalamnya. Termasuk b-side track Monster, She Smiled, Shxtty Game, Help Me Rock & Roll, Counter, I'm Fine, dan Still There.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ditanya Malam Pertama Setelah Menikah, Amanda Manopo: Kita Coba Hari Ini!
-
Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?
-
Jisoo dan Zayn Jatuh Cinta Tanpa Memandang Masa Lalu di Lagu Eyes Closed
-
Kris Dayanti Ngaku Tak Minta Riders saat Manggung, Padahal Seorang Diva!
-
Gaya Rambut Amanda Manopo saat Menikah Jadi Sorotan: Salah Style!
Artikel Terkait
-
Momen Langka! eaJ Park Berhentikan Konser Demi Beri Air Minum ke Penonton
-
Bukan Cuma Poster, eaJ Park Kasih Hadiah Manis ke Fans Usai Konser di Jakarta
-
Konser di Jakarta, eaJ Park Tampil Totalitas Sampai Masuk ke Kerumunan Fans
-
Detik-detik eaJ Setop Konser di Jakarta, Bawa Kardus Air dan Langsung Bagikan ke Fans
-
Mulai Rp 1,2 Juta, Ini Harga Tiket Konser Stray Kids 'dominATE' di Jakarta
Entertainment
-
Ditanya Malam Pertama Setelah Menikah, Amanda Manopo: Kita Coba Hari Ini!
-
Sinopsis Light of Dawn, Drama China yang Dibintangi Zhang Ruo Yun
-
Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?
-
Jisoo dan Zayn Jatuh Cinta Tanpa Memandang Masa Lalu di Lagu Eyes Closed
-
Daemons of the Shadow Realm, Anime Baru dari Kreator Fullmetal Alchemist
Terkini
-
4 Padu Padan Outfit Warna Putih ala Bona WJSN yang Kece Buat Hangout!
-
Review Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Horor Moral yang Mirip Sinetron
-
Gagal Redam Lawan, Bukti Skema Dua Bek Tengah Tak Cocok di Timnas Indonesia
-
4 Toner Lokal Calendula, Penyelamat Atasi Kulit Meradang dan Iritasi Ringan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin