Jaehyun resmi menjadi member NCT selanjutnya yang mengumumkan akan mengikuti wajib militer dalam waktu dekat. SM Entertainment selaku agensi telah mengonfirmasi kabar tersebut dengan menyebut bahwa sang musisi akan mengikuti wajib militer pada 4 November 2024.
Jadwal tersebut diumumkan ke publik setelah musisi sekaligus aktor bernama lengkap Jung Jae-hyun itu mendapatkan surat penerimaan dari Administrasi Tenaga Kerja Militer pada Kamis (26/9/2024).
"Jaehyun NCT mendaftar ke band militer dan mendapat pemberitahuan penerimaan dari Administrasi Tenaga Kerja Militer hari ini," ungkap SM Entertainment dalam pernyataan di Weverse.
"Oleh karena itu, ia dijadwalkan untuk mendaftar menjadi tentara tugas aktif pada 4 November untuk memenuhi tugas wajibnya."
SM Entertainment tidak membeberkan tempat pelatihan dasar militer atau pos penempatan Jaehyun selama menjalankan tugasnya. Agensi juga memastikan tidak akan mengadakan acara saat Jaehyun memulai wajib militer.
"Pada hari masuknya ke pusat pelatihan rekrutmen, tidak akan ada acara resmi untuk menghindari kecelakaan keselamatan karena keramiaan yang disebabkan kehadiran banyak tentara dan keluarga mereka," sambung agensi.
"Kami mengharapkan dukungan dan cinta kalian yang tak tergoyahkan sampai hari ketika Jaehyun menyelesaikan tugas militernya dan kembali dalam keadaan sehat."
Jaehyun memulai wajib militernya diumur ke-27 tahun. Ia menjadi anggota kedua NCT yang menjalani kewajiban tersebut, menyusul Taeyong yang sudah lebih dulu bergabung sejak April 2024 lalu.
Musisi dengan nama lengkap Lee Tae-yong itu menjadi member pertama NCT yang bergabung dalam wajib militer. Ia mendapatkan tugas sebagai tentara aktif di Angkatan Laut.
Taeyong mengikuti wajib militernya di usia 28 tahun ketika masuk wamil pada 15 April. Agensi juga sempat mengunggah foto terbaru Taeyong pada 17 Mei yang menandakan bahwa musisi kelahiran 1 Juli 1995 itu baru saja menyelesaikan pelatihan dasar militer.
Wajib militer telah menjadi kewajiban untuk para laki-laki asal Korea Selatan yang berbadan sehat dan berusia antara 18-28 tahun, sejalan dengan negara tersebut yang belum mencapai kesepakatan damai dengan Korea Utara pasca Perang Korea pada 1950-1953.
Meski begitu, masa wamil berlangsung variatif tergantung pada unit penempatan bertugas. Namun, sebagian besar berlangsung selama 18-21 bulan.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Film Sambut Akhir Pekan, Ada Perang Kota hingga Thunderbolts*
-
Masih Terus Melejit, Jumbo Jadi Ancaman Agak Laen dan KKN di Desa Penari
-
5 Rekomendasi Drama Korea Populer Sambut Bulan Mei, Ada Weak Hero Class 2
-
Sinopsis Another Simple Favor, Misteri Baru pada Pernikahan Mantan Sahabat
-
Sinopsis Thunderbolts*, Geng Antihero yang Terjebak dalam Situasi Buruk
Artikel Terkait
-
Masuk Era Baru, NCT Dream Umumkan Comeback hingga Konser di Bulan Juli
-
4 Padu Padan Daily Outfit ala Haechan NCT, Effortless Tapi Tetap Catchy!
-
Chenle NCT 'Tear Bridge,' Ungkapan Sakitnya Cinta Bertepuk Sebelah Tangan
-
Selamat! NCT Wish Raih Trofi ke-3 Lagu Poppop di Program Music Core
-
Debut Solo di Jepang, Ten NCT Siap Pra-rilis Mini Album 'Humanity' Hari Ini
Entertainment
-
TRENDZ Pamerkan Transformasi Gaya dan Dualitas Emosional di Lagu Chameleon
-
Tayang Bulan Juni, Intip 4 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk 'Love Phobia'
-
5 Drama China yang Dibintangi Xu Hao, Genre Fantasi hingga Romcom
-
5 Drama Korea Kang Hoon yang Wajib Masuk Watchlist, Terbaru Hunter with a Scalpel
-
5 Anime Dark Comedy Terbaik yang Wajib Ditonton Sekali Seumur Hidup
Terkini
-
Ulasan Novel A Publicity Stunt: Perjuangan Mayra Mempertahankan Klub Jurnalistik Sekolah
-
Rilis Pemain untuk ASEAN All Stars, Singapura Kirimkan Rekan Setim Asnawi Mangkualam Ini
-
Kualifikasi AFC U-23, Skuat Garuda Sudah Pasti Tak Akan Berjumpa dengan Lima Negara ASEAN Ini
-
Sudirman Cup 2025: Indonesia Kalah 2-3 dari Korea Selatan di Semifinal
-
Jika Pindah ke AC Milan, Jay Idzes Harus Bersaing dengan 3 Bek Tangguh Ini