Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Lena Weni
Poster Film Mothers' Instinct (Prime Video)

Mother's Instinct, film bergenre drama, thriller garapan sutradara Benoit Delhomme yang naskahnya dikerjakan Barbara Abel, Sarah Conradt, dan Olivier Masset Depasse. Film ini dibintangi sederet bintang kenamaan dunia seperti Jessica Chastain, Anne Hathaway dan Anders Danielsen Lie. Adapun kisahnya tentang dua wanita bersahabat, Alice (Jessica Chastain) dan Celine (Anne Hathaway) yang tinggal bertetangga dan menjalani hidup bahagia di era 1960-an. 

Keduanya sama-sama memiliki suami yang sukses, juga anak laki-laki sebaya yang turut menjalani persahabatan pula. Hubungan kedua wanita ini layaknya saudara yang saling mengandalkan dan peduli satu sama lain. Namun, Keharmonisan itu tinggal kenangan, setelah putra Celine, Max, tewas dalam sebuah kecelakaan. 

Ulasan Film Mothers' Instinct

Mothers' Instinct, film dengan narasi yang mengulirkan teka-teki di balik sikap dua karakter utama dari film ini. Dengan penataan plot yang tepat, penonton disuguhi rentetan adegan yang menggugah pikiran dan membuat kita mempertanyakan tentang ke-ambigu-an sikap Alice dan Celine.

Sewaktu menyaksikannya, penonton akan dibuat terombang-ambing di antara kedua kubu, sebab sebagian besar alurnya akan menampilkan rasa bersalah, curiga, dan paranoia seorang Alice terhadap sikap Celine yang nampak membahayakan baginya tapi nampak normal bagi orang sekitarnya. Dan demi membuktikan keraguannya, Alice pun mengambil sikap agresif yang kian memperkeruh masalah.

Ya, meski alur cerita yang disuguhkan terbilang sederhana dan bergulir dalam tempo yang lambat pula, tapi berkat penataan plot dan performa memukau para aktris utamanya, saya selaku penonton berhasil dibuat antusias untuk mengikuti perkembangan hubungan di antara Alice dan Celine.
Kedua aktris utama ini berhasil menghadirkan gambaran yang kuat tentang bagaimana naluri keibuan seorang wanita bekerja.

Tak hanya itu, tanpa narasi yang spektakuler pun, film ini mampu mengeksplorasi tema-tema kompleks tentang kehilangan, hubungan yang retak,  juga isu kesehatan mental pula. Soal sinematografi dan hal teknis lainnya nampak bergaya dan berhasil meningkatkan ketegangan, juga menciptakan suasana kegelisahan yang nyata. Nah, agar dapat merasakan atmosfer film ini pastikan kamu menyaksikannya, ya! 

BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE

Lena Weni