Rumah produksi Come and See Pictures, yang didirikan oleh Joko Anwar dan Tia Hasibuan, baru saja mengumumkan empat proyek film terbaru yang dijadwalkan rilis di bioskop sepanjang tahun 2025-2026.
Film mulai dari laga penuh aksi hingga horor berbalut komedi, line-up ini menunjukkan keragaman cerita dan komitmen studio dalam menghadirkan tontonan inovatif untuk penonton Indonesia.
1. Pengepungan di Bukit Duri
Bergenre action-thriller, film ini mengisahkan pergolakan Indonesia di tahun 2027 yang penuh diskriminasi dan kebencian rasial.
Di tengah situasi tersebut, seorang guru bernama Edwin (diperankan oleh Morgan Oey) harus menghadapi perjuangan hidup mati ketika sekolah tempatnya mengajar berubah menjadi arena pertarungan brutal.
Film ini bekerja sama dengan PH Hollywood lengendaris, yaitu Amazon MGM Studios, dan dijadwalkan tayang pada 2025.
2. Legenda Kelam Malin Kundang
Adaptasi modern dari legenda rakyat Malin Kundang ini akan disajikan dalam balutan drama misteri dengan plot yang memacu adrenalin.
Lewat latar masa kini dan tema yang dekat dengan kehidupan sehari-hari, film ini dijamin menyuguhkan interpretasi baru yang menarik dari kisah klasik.
Film ini menjadi debut penyutradaraan bagi Rafki Hidayat dan Kevin Rahardjo, yang direncanakan tayang pada tahun 2025.
3. Perkasa Seperti Air
Joko Anwar melangkah ke genre baru dengan fantasy-coming of age dalam film anak dan keluarga ini. Ceritanya menggambarkan perjalanan penuh fantasi dari perspektif seorang anak berusia 10 tahun, menawarkan pengalaman visual yang imajinatif dan emosional.
Script pertama film ini telah ditulis Joko sejak 2007, menjadikan proyek ini salah satu karya yang sangat personal baginya. Film ini akan tayang pada 2026.
4. Hantu dalam Sel
Berbeda dari gaya horor khas Joko Anwar yang biasanya menghadirkan suasana mencekam, Ghost in the Cell menggabungkan elemen horor dan komedi.
Film ini bercerita tentang beberapa narapidana yang diteror oleh kehadiran hantu di dalam penjara mereka. Dengan nuansa segar dan humor gelap, film ini akan diarahkan langsung oleh Joko Anwar dan dijadwalkan rilis pada 2026.
Dari empat proyek ini, Pengepungan di Bukit Duri dan Legenda Kelam Malin Kundang telah memulai proses produksi.
Kehadiran film-film ini membuktikan bahwa Come and See Pictures menunjukkan keberanian untuk mengeksplorasi genre yang beragam dan mendukung sineas-sineas muda berbakat.
Lewat kombinasi cerita yang orisinal dan visual memukau, tahun 2025-2026 akan menjadi momen besar untuk perfilman Indonesia.
Jadi, dari empat film ini, film mana yang sudah tidak sabar untuk kamu tonton di bioskop?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Bae Doona dan Ryoo Seung Bum Bersatu Hadapi Villain di Drama Korea Family Matters
-
Irene Red Velvet Ajak Penggemar Sambut Awal Baru dengan Optimis di Lagu 'Start Line'
-
Epik! Stray Kids Gandeng Tablo di Album Spesial 'SKZHOP HIPTAPE - HOP'
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
5 Alasan Film Monster Pabrik Rambut Wajib Masuk Daftar Tontonan Kamu
Artikel Terkait
-
Usung Genre Horor, Anime The Summer Hikaru Died Siap Tayang Tahun 2025
-
Diserang Buzzer, Fedi Nuril Tak Khawatir Filmnya Diboikot
-
Fedi Nuril Terlalu Sering Poligami, Ernest Prakasa Ingin Sang Aktor Perankan Tokoh Pastur
-
Ulasan Film 'Green Book': Bersatunya Dua Perbedaan dalam Satu Mobil
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
Entertainment
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
3 Rekomendasi Film Maddie Ziegler yang Wajib Kamu Saksikan, Ada My Old Ass!
-
Bae Doona dan Ryoo Seung Bum Bersatu Hadapi Villain di Drama Korea Family Matters
Terkini
-
Menggali Xenoglosofilia: Apa yang Membuat Kita Tertarik pada Bahasa Asing?
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia