Rosé BLACKPINK resmi meluncurkan album studio perdana sebagai solois bertajuk rosie pada Jumat (6/12). Perilisan album tersebut diiringi dengan video musik (MV) untuk single ketiganya yang bertajuk toxic till the end.
MV berdurasi hampir 4 menit itu menampilkan Rose dan Evan Mock sebagai pasangan kekasih. Videk dibuka ketika Evan Mock meminta tumpangan dari mobil yang dikendarai Rose.
Keduanya kemudian dikisahkan menjadi kekasih dengan menghabiskan waktu bersama, mulai dari berlarian di taman, tercebur di kolam, hingga bermain catur bersama.
Namun, ada sebuah adegan yang memperlihatkan Rose dan Evan Mock tengah bertengkar seperti ketika keduanya berdebat selagi bermain catur.
Adegan tersebut menjadi warna untuk lagu toxic till the end yang mengusung nuansa pop. MV itu juga seolah menggambarkan lirik lagu yang banyak membicarakan hubungan toksik dengan sang mantan kekasih.
MV toxic till the end digarap oleh Ramez Silyan, sutradara yang sebelumnya telah mengerjakan video musik untuk lagu-lagu The Kid Laroi, Daniel Caesar, Post Malone, hingga Charli XCX.
Di sisi lain, album rosie memuat 12 lagu yang diproduksi di bawah naungan THEBLACKLABEL dan Atlantic Records.
Album tersebut diawali oleh lagu nunber one girl yang telah dirilis pada 22 November 2024. Lalu, ada pula lagu-lagu lain, seperti 3am, two years, toxic till the end, dan drinks or coffee.
APT. yang merupakan single Rosé bersama Bruno Mars berada di urutan nomor keenam di album rosie. Selanjutnya, ada pula gameboy, stay a little longer, not the same, call it the end, hingga too bad for us dan dance all night.
Album ini ditulis Rose bersama musisi dan produser hit internasional, seperti Bruno Mars, D'Mile, Omer Fedi, Carter Lang, hingga Sir Dylan.
Rosé juga menggandeng Amy Allen, sang penulis lagu penyanyi hit internasional untuk lagu-lagu dari musisi Harry Styles, Justin Bieber, Shawn Mendes, serta Sabrina Carpenter.
Album rosie merupakan proyek pertama sang musisi yang dirilis di bawah agensi barunya, THEBLACKLABEL. Namun, seluruh kegiatan bersama BLACKPINK masih berada di bawah YG Entertainment.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Garap Reboot, Kristen Stewart Ingin Kembali ke Twillight Jadi Sutradara
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Ada Jung Woo-sung, Seleb Korea Hadiri Pemakaman Aktor Senior Ahn Sung-ki
-
Disney Umumkan Pemain Rapunzel dan Flynn Rider di Tangled Live Action
-
Rilis Album Baru, Bruno Mars Umumkan Jadwal The Romantic Tour Mulai April
Artikel Terkait
-
G-Dragon Berikan Dukungan untuk Album Solo Rose BLACKPINK
-
AneeSa Cerita Proses Dibalik Pembuatan Album 'So Much To Say'
-
Dilecehkan Gus Miftah, Yati Pesek Ternyata Bergelar Kanjeng Mas Ayu Tumenggung
-
Apa Itu Nawala Kekancingan? Gelar Terhormat Keraton Solo untuk Yati Pesek
-
Rose BLACKPINK Terjebak Hubungan Toksik di Lagu Terbaru Berjudul Toxic Till The End
Entertainment
-
Jogja Jadi Bagian Perjalanan Raissa Anggiani Perkenalkan Album Perdananya
-
Film Anime 100 Meters Tembus Top 10 Global Netflix Kategori Non-Inggris
-
Penuh Chemistry! 3 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon Jung di Netflix yang Bikin Baper
-
Anime Coming-of-age The Ramparts of Ice Siap Tayang April di Netflix
-
Terseret Isu Penelantaran Anak, Denada Unggah Pesan Haru untuk Mendiang Ibu